Trik Menyimpan Kentang Kupas agar Tidak Menghitam, Wajib Dijauhkan dari Sayur Ini Supaya Awet

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Rabu, 28 Desember 2022 | 18:50 WIB
Kentang kupas bisa disimpan tanpa menjadi hitam dengan cara seperti ini (Getty Image)

SajianSedap.comKentang menjadi salah satu sayur yang sering kita konsumsi.

Bagaimana tidak, kentang sangat mudah untuk diolah menjadi berbagai masakan.

Misalnya dimasak balado, digoreng, direbus, menjadi perkedel, dan lainnya.

Nah nggak jarang juga kita sudah mengupas kentang lalu masih sisa.

Kentang yang sudah dikupas biasanya sangat mudah menghitam.

Biar nggak cepat menghitam, yuk simpan kentang kupas dengan cara ini.

Trik Menyimpan Kentang Kupas agar Tidak Menghitam

1. Jangan disimpan di dekat sayur busuk

Ketika menyimpannya, kita sering menaruh kentang bersama sayur lainnya.

Nggak jarang juga kentang akan ditempatkan dengan sayur yang sudah busuk.

Meskipun sepele, ternyata ini berpengaruh lho.

Kentang bisa ikut busuk apabila disimpan berdekatan dengan produk lain yang mau atau telah busuk.

Baca Juga: Antigagal! Ini Tips Membuat Kentang Mustofa Agar Tidak Menggumpal dan Kriuk Tahan Lama ala Catering

Kentang harus disimpan jauh dari sayuran yang sudah atau akan busuk

Simpan kentang dan bahan makanan lain secara terpisah.

Tujuannya agar tidak saling mengontaminasi.

Anda bisa menyimpannya di wadah yang tertutup rapat.

2. Disimpan di freezer

Pernahkah Anda melihat orang menyimpan kentang di freezer?

Mungkin kalau kentang yang siap goreng, kita sering melihatnya.

Namun untuk kentang utuh, cara ini jarang sekali dilakukan.

Tapi ternyata kentang yang sudah dikupas bisa disimpan dalam kulkas maupun freezer.

Caranya juga sangat mudah.

Masukkan dulu ke dalam wadah tertutup.

Baca Juga: Resep Perkedel Kentang Udang, Menu Serba Goreng yang Cocok Untuk Disantap Dengan Menu Apa Saja

Tujuannya agar tidak terkontaminasi aroma bahan makanan lain di kulkas.

Sebaiknya jangan mencuci kentang kupas yang akan disimpan.

Air bisa mempercepat pembusukan kentang lho.

Lalu bagaimana jika sudah terlanjur?

Apabila telanjur mencuci kentang, jangan disimpan melainkan langsung olah saja.

Freezer dapat membuat masa simpan kentang kupas lebih tahan lama.

Bahkan bahan ini bisa awet sampai 3 bulan lamanya.

Sementara kentang kupas di kulkas bisa awet maksimal 3 hari.

Dalam kurun waktu itu, Anda harus memasak kentang.

Pasalnya setelah lewat 3 hari, tekstur kentang menjadi lembek.

Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Simpan Kentang Kupas agar Awet Sampai 3 Bulan, Boleh Dicuci Dulu?

Baca Juga: Salah Satunya Kentang, Jangan Letakkan Bahan Makanan ini Di Atas Kulkas