Cara Menyimpan Timun yang Sudah Terlanjur Dipotong, Bisa Awet 5 Hari Kalau Dilapisi Bahan Ini

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Rabu, 28 Desember 2022 | 10:50 WIB
Timun yang sudah dipotong bisa awet kalau disimpan dengan cara ini ()

Anda bisa menyimpan timun dengan menambahkan tisu dapur agar tetap awet

Tempatkan irisan timun dalam wadah kedap udara.

Selanjutnya tambahkan tisu dapur di atas timun.

Tujuannya untuk menyerap kelembapan berlebih.

Rata-rata timun bisa bertahan 2-3 hari atau bahkan jika beruntung bisa sampai 5 hari.

Tempatkan timun di kulkas bagian tengah ya.

Kulkas bagian tengah sudah cukup dingin untuk menyimpan timun.

Selain itu, Sase Lovers juga harus tahu cara menyimpan timun lainnya.

Cara Menyimpan Timun Lainnya

1. Menyimpan timun di suhu ruang

Sayuran ini memang sebaiknya disimpan di kulkas.

Namun bukan berarti timun gak bisa disimpan di suhu ruangan.

Baca Juga: Antigagal! Trik Menghilangkan Rasa Pahit Timun ini Pas untuk Bahan Lalapan Segar

Timun yang disimpan di suhu ruang bisa bertahan kira-kira 7 hari.