SajianSedap.com - Jamur tiram menjadi sayuran yang cukup sering kita konsumsi.
Biasanya kita mengolahnya menjadi jamur crispy.
Selain mudah ditemui, jenis jamur ini juga murah dan mudah diolah.
Tapi untuk menyimpannya tentu nggak boleh sembarangan.
Jamur tiram akan cepat busuk kalau disimpan dengan tidak benar.
Sekarang Sase Lovers bisa menyimpan jamur tiram dengan cara ini.
Cara Menyimpan Jamur Tiram
1. Disimpan di kulkas
Jamur tiram akan tahan selama 1 minggu jika disimpan di kulkas.
Namun tentu dengan beberapa hal yang harus diperhatikan.
Pertama jika jamur masih ada di wadah, berikan sedikit lubang untuk sirkulasi udara.
Tapi jika dibeli langsung tanpa wadah, lap dulu dengan tisu dapur sebelum disimpan di wadah.
Tujuannya tentu agar jamur tidak terlalu lembap saat disimpan.
Selain itu, jangan tempatkan jamur bersama dengan bahan makanan yang punya bau tajam.
Jauhkan dari makanan seperti bawang, seledri, jahe, durain, dan lainnya.
Faktanya, jamur bisa menyerap bau dari sekitarnya dan akan memengaruhi rasanya.
Jauhkan juga jamur dari buah yang mengandung etilen seperti pisang, apel, dan pepaya.
Buah-buah ini bisa membuat jamur busuk lebih cepat.
2. Dibekukan
Selain disimpan di dalam kulkas, jamur juga bisa disimpan di freezer.
Bahkan jika dibekukan, bahan ini bisa tahan sampai 1 bulan lho.
Namun tentu Anda nggak bisa sembarangan ketika menyimpannya.
Baca Juga: Trik Jitu Hilangkan Bintik Hitam di Dinding Dapur Akibat Jamur, Salah Satunya Cuma Pakai Cuka
Bahan ini dapat dibekukan baik mentah atau dalam keadaan digoreng.
Asalkan disimpan dengan benar.
Anda bisa menyimpannya dalam wadah kedap udara atau kantong freezer khusus.
Ketika akan dimasak, cairkan dulu selama beberapa menit.
Jika sudah mencair, baru bisa diolah.
Jangan lupa lap dulu dengan tisu dapur jika ada kelebihan air dari bunga es.
Tujuannya agar jamur tidak mengandung air terlalu banyak.
Nah itu tips menyimpan jamur tiram di rumah.
Sudah siap mencobanya?
Jangan lupa dicoba di rumah ya.
Artikel ini pernah tayang di My Pure Plants dengan judul 5 Ways to Store Oyster Mushrooms Properly