SajianSedap.com - Udang menjadi salah satu lauk yang sering kita makan.
Nggak heran kalau ibu-ibu akan menyimpan bahan makanan ini di kulkas.
Udang juga enak untuk dibuat lauk atau campuran masakan.
Tapi ada satu kekurangan ketika memasak udang.
Seringkali udang akan terasa alot dan kering.
Tentu ini akan mengurangi kelezatan masakan.
Tips Memasak Udang
Biar tetap enak, yuk ikuti tips berikut ini, simak:
1. Cara mencairkan udang
Memasak udang yang baru keluar dari freezer, sebaiknya diamkan dulu di kulkas supaya udang benar-benar mencair.
Jangan letakkan di suhu ruang atau microwave.
Cara mencairkan udang beku yang tepat membuat dagingnya lebih lembut ketika dimasak.
Baca Juga: Biar Tidak Tertipu Pedagang Nakal, Ini Trik Memilih Udang Segar Saat Beli Di Pasar