1. Perhatikan kulit jeruk
Pilih jeruk yang tidak mengkerut atau berbintik-bintik berjamur, yang menunjukkan kerusakan yang dapat memengaruhi rasa manis jeruk.
Namun, jangan khawatir tentang goresan atau tanda ringan pada kulit.
Jeruk bergesekan dengan batang dan dahan pohon dalam cuaca berangin, tetapi tanda ini, yang disebut "luka akibat angin", tidak memengaruhi rasa jeruk.
Lalu mungkin ada jeruk yang memiliki bintik-bintik hijau, tetapi bintik-bintik ini berarti jeruk matang di pohon, kemudian mulai menyerap kembali klorofil.
Bukan berarti jeruk belum matang. Justru buah kuning-oranye dan hijau-oranye termasuk jeruk yang paling segar, paling manis, dan matang sepenuhnya.
2. Ukuran jeruk
Ambil beberapa jeruk dengan ukuran yang sama, dua sekaligus, untuk perbandingan.
Jeruk yang lebih berat untuk ukurannya akan lebih segar dan manis. Kulit kedua jeruk yang lebih tipis juga cenderung lebih manis.
Selain itu, cari jeruk terkecil dalam sekelompok yang ada.
Menurut "Haley's Hints" oleh Graham dan Rosemary Haley dan David McNiven, jeruk yang lebih kecil umumnya memiliki rasa yang lebih manis.
3. Aroma jeruk
Goreskan area kecil pada kulit jeruk. Hirup tempat yang terbuka tersebut.
Anda harus bisa mencium aroma jeruk manis, yang menunjukkan bahwa jeruk itu manis dan matang.