Ternyata Bukan Gula Saja, 5 Cara Ini Bisa Mengatasi Makanan yang Keasinan, Salah Satunya Kentang

By Idam Rosyda, Senin, 6 Februari 2023 | 08:40 WIB
mengatasi makanan terlalu asin ()

SajianSedap.com - Bagi seorang pemula, memasak jadi hal yang kerap membuat berbagai kejutan.

Salah satunya adalah masakan yang terlalu.

Ya, jika belum terbiasa memasak, biasanya rasa makanan yang terlalu asin kerap terjadi.

Hal ini tentu membuat Anda merasa kurang percaya diri saat menghidangkan makanan.

Untuk mengatasi makanan yang keasinan, sebagaian besar orang biasanya kaan menambahkan gula.

Gula bisa membnatu menetralisir rasa asin yang terlalu kuat.

Selain itu gula juga bisa menjadi penyeimbang rasa.

Namun selain gula, sebenarnya ada cara lain yang bisa Anda lakukan loh.

Jadi makanan Anda tidak akan terlalu manis rasanya

Melansir dari laman The Spruce Eats dan Fine Dining Lover, berikut lima cara mengatasi masakan yang keasina selain memakai gula yang bisa Anda coba

1. Gunakan kentang

Baca Juga: Ciri-ciri Ikan Asin yang Bebas Formalin, Gak Bakal Ketipu Pedagang Nakal Lagi

Anda bisa menggunakan kentang untuk mengatasi sup yang keasinan.

Caranya, iris kentang dengan ketipisan lima milimeter.

Tambahkan irisan kentang ke dalam sup.

Tempatkan irisan kentang di bagian bawah.

Biarkan hingga daging kentang menjadi transparan.

Kentang bisa Anda manfaatkan untuk mengatasi masakan yang terlalu asin.

Kalau rasa asin dirasa sudah terserap, keluarkan irisan kentang dan nikmati hidangan sup.

2. Tambahkan air

Cara menyelamatkan masakan yang keasinan adalah dengan menambahkan air.

Cara ini bisa kamu gunakan pada semangkuk sup atau saus yang terlalu asin.

Namun pastikan untuk menuangkan air sedikit demi sedikit.

Baca Juga: 5 Oleh-oleh Khas Pangandaran yang Paling Populer, Ada Makanan Laut Sampai Kue Kering

Cicipi sup atau saus hingga rasa asinnya berkurang.

3. Tambahkan bahan dengan rasa asam 

Selain menambahkan air, cara mengatasi masakan yang terlalu asin juga bisa dengan menuangkan bahan asam.

Anda bisa menggunakan cuka putih atau jus lemon untuk mengurapi rasa asin dari sup atau saus.

Namun gunakan sedikit saja bahan asam untuk mengembalikan rasa masakan.

4. Gunakan krim

Sumber protein yang baik bagi tubuh bisa didapatkan dari berbagai jenis makanan, tidak hanya susu.

Sumber protein yang baik bagi tubuh bisa didapatkan dari berbagai jenis makanan, tidak hanya susu.

Anda bisa menggunakan bahan makanan krim seperti susu dan yoghurt untuk mengatasi masakan keasinan.

Namun, pastikan jenis masakan yang kamu buat cocok untuk ditambahkan bahan masakan tersebut.

5. Tambahkan bahan lainnya

Anda bisa menambahkan ekstra sayuran, mi, biji-bijian, atau bahan lainnya pada masakan.

Hal ini agar rasa dari masakan tidak terlalu asin saat dimakan.

Nah jadi Anda bisa memilih beberapa variasi untuk mengatasi makanan yang dimasak terlalu asin.

Jadi jangan panik dulu Sase Lovers!Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 6 Cara Atasi Masakan Keasinan, Bisa Pakai Bahan Sederhana di Dapur

Baca Juga: Trik Memilih Telur Asin Supaya Tidak Tertipu, Jangan Beli Kalau Ada Ciri-ciri Ini