Resep Tumis Bayam Kembang Tahu, Menu Praktis Pilihan Untuk Pelengkap Menu Makan Malam

By Dwi, Jumat, 10 Februari 2023 | 18:00 WIB
Resep Tumis Bayam Kembang Tahu, Sajian Sederhana Untuk Lengkapi Menu Makan Malam Nanti (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Bayam adalah sayuran yang sangat sehat, dan juga mudah diolah menjadi hidangan yang lezat.

Seperti Resep Tumis Bayam Kembang Tahu ini, kita bisa membuatnya hanya dalam waktu 20 menit saja, dan rasanya pun enak banget.

Kalau sedang mencari inspirasi menu pelengkap makan malam praktis yang enak sehat, menu tumisan satu ini wajib dicontek.

Waktu: 20 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:2 ikat bayam siangi1/2 lembar kembang tahu rendam75 gram jagung manis pipil3 siung bawang putih cincang halus1/2 buah paprika merah potong panjang1 buah tomat potong-potong75 ml kaldu ayam1/2 sendok teh garam1/4 sendok makan merica bubuk1 1/2 sendok makan saus tiram1 sendok teh paprika bubuk1 batang daun bawang potong serong2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Tumis Bayam Kembang Tahu:

1. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan paprika merah dan tomat. Aduk layu.

2. Masukkan jagung manis pipil. Aduk rata. Tambahkan kaldu ayam, garam, merica bubuk, saus tiram, dan paprika bubuk.

3. Masukkan bayam dan kembang tahu. Masak sampai matang. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.

Baca Juga: Bukan Menakuti, Bayam dengan Ciri-ciri ini Sebaiknya Segera Dibuang Sebelum Jadi Racun Satu Keluarga

 Baca Juga: Resep Bola-Bola Ikan Bayam Goreng Panir Enak Dan Mudah Dibuat Ini Pasti Ludes Begitu Disajikan