Tanpa Presto Bisa Super Lembut, Ini Cara Mengempukkan Daging Ayam Kampung Sampai ke Tulang dengan Bahan Dapur Ini

By Amelia Pertamasari, Jumat, 10 Februari 2023 | 16:40 WIB
Tips masak ayam kampung yang hasilnya lembut meski tanpa presto. (Kompas)

1. Gunakan Nanas

Selain untuk daging, buah nanas dapat digunakan untuk melunakkan ayam kampung.

Caranya, hancurkan nanas jadi puree, kemudian lumuri pada ayam hingga merata.

Setelah ayam dilumuri dengan nanas, diamkan selama tiga puluh menit.

Setelah itu lap dengan paper towel hingga ayam bersih dari nanas. Lalu olah seperti biasa.

2. Gunakan Daun Pepaya

Solusi lain untuk melunakkan ayam kampung adalah dengan daun pepaya.

Caranya, bungkus ayam dengan daun pepaya hingga menutupi semua bagiannya.

Kemudian biarkan terbungkus selama 30 menit.

Setelah itu buka bungkusannya dan ayam siap diolah seperti biasa.

3. Rebus dalam Waktu Lama

Pada dasarnya, memasak ayam kampung memang membutuhkan waktu yang lama karena teskturnya yang keras.

Tapi makin lama dimasak maka sari pati ayam kampung akan kuat dan membuat ayam kampung rasanya semakin enak.

Untuk itu, bisa mencoba cara ini setelah mengempukkannya dengan nanas atau daun pepaya untuk melunakkan ayam kampung.

Baca Juga: Emak-emak Se-Indonesia Rugi Kalau Baru Tahu! Coba Cemplungkan Sendok saat Rebus Daging, Hasilnya Setelah Matang Bikin 1 Rumah Bahagia