Pantas Bikin Sehat, Buah Sawo Ternyata Punya Efek Ini di Tubuh Kalau Dikonsumsi

By Idam Rosyda, Minggu, 5 Maret 2023 | 12:25 WIB
manfaat konsumsi buah sawo untuk kesehatan ()

Kandungan mineral lainnya per 100 gram buah sawo adalah: kalsium (21 mg), magnesium (12 mg), fosfor (12 mg), selenium (0,6 mg), seng (0,1 mg), dan tembaga (0,09 mg). Sawo juga kaya akan vitamin C, yaitu 14,7 mg/100 g.

Konsumsi 100 gram sawo dapat memenuhi 24,5 persen kebutuhan tubuh akan vitamin C setiap hari.

Vitamin C dapat bereaksi dengan berbagai mineral di dalam tubuh.

Vitamin C berperan penting dalam metabolisme tembaga.

Selain itu, konsumsi vitamin C dalam jumlah cukup dapat membantu meningkatkan penyerapan zat besi.

Vitamin C juga dapat berinteraksi dengan berbagai vitamin lain, seperti vitamin E yang berfungsi sebagai antioksidan.

Buah sawo juga mengandung asam folat, 14 mkg/100 g.

Asam folat diperlukan tubuh untuk pembentukan sel darah merah.

Asam folat juga dapat membantu pencegahan terbentuknya homosistein yang sangat berbahaya bagi kesehatan.

Vitamin lain yang juga terkandung pada buah sawo adalah: riboflavin, niasin, B6, dan vitamin A.

Meskipun dapat digunakan sebagai sumber vitamin dan mineral, sawo sebaiknya tidak diberikan kepada bayi karena getahnya dikhawatirkan akan mengganggu saluran pencernaan.

Buah sawo juga mengandung banyak gula sehingga baik untuk digunakan sebagai sumber energi.

Namun, buah ini tidak dianjurkan bagi penderita diabetes melitus karena dapat meningkatkan kadar gula darah dengan cepat.

Nah dengan berbagai manfaat ini sayang sekali jika Anda melewatkannya bukan?

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Buah Sawo Baik untuk Jantung

Baca Juga: Bukan Dibuat Minuman, Oles Jahe di Telapak Kaki Sebelum Tidur Bisa Berikan 3 Efek Ini di Tubuh