SajianSedap.com - Apakah Sase Lovers suka dengan pete?
Sayuran yang satu ini memang punya bau yang cukup menyengat.
Namun justru banyak orang yang suka dengan makanan ini.
Selama ini kita mengangggap pete sebagai makanan yang biasa saja.
Padahal pete juga punya manfaat lho.
Coba makan pete saat sedang datang bulan.
Anda pasti akan lihat perubahaannya pada tubuh.
Manfaat Makan Pete saat Haid
Petai sebenarnya mengandung zat antioksidan yang bagus dan asam amino triptofan.
Asam amino triptofan ini membentuk serotonin di dalam tubuh.
Hasilnya, tubuh akan mengalami beberapa perubahan.
Misalnya serotonin akan membuat tubuh lebih rileks, tidur lebih nyenyak, dan menjaga kestabilan suasana hati.
Baca Juga: 3 Cara Jitu Hilangkan Bau Pesing Pipis karena Makan Pete di Kamar Mandi