Pada saat berpuasa, produksi insulin di dalam tubuh menurun, padahal insulin memiliki peran untuk mengubah glukosa menjadi energi.
Jika glukosa tidak segera diubah menjadi energi, maka tubuh akan menyimpannya menjadi lemak.
Maka tidak mengherankan mengapa kamu harus berhenti mengonsumsi makanan dan minuman manis selama berpuasa agar tubuh tidak semakin melebar.
2. Perbanyak asupan serat dan protein
Alangkah jauh lebih baik jika ketika berpuasa Anda memilih menu makanan yang tepat untuk sahur dan berbuka, yakni makanan yang banyak mengandung serat dan protein.
Serat akan jauh lebih lama bertahan untuk diserap serta dicerna tubuh daripada kalori, sehingga sangat tepat untuk dijadikan santapan sahur.
Serat dan protein akan membuat tubuh merasa menjadi jauh lebih kenyang saat sedang berpuasa, sehingga mampu menekan nafsu makan.
Dan, ketika nanti saat waktunya berbuka puasa, maka Anda tidak akan kalap dan lupa diri.
3. Perbanyak minum air putih
Minum air putih yang cukup dapat meningkatkan metabolisme tubuh sampai 30%.