SajianSedap.com - Beras merupakan salah satu bahan pokok yang hampir pasti ada di rumah Anda.
Sebagai salah satu bahan mentah yang kerap disimpan dalam jumlah banyak, beras ternyata tidak hanya bisa dimanfaatkan untuk makanan saja loh.
Beras memiliki berbagai kegunaan atau fungsi lain selain menjadi makanan.
Bahkan dalam dunia kecantikan, sudah sejak lama beras dimanfaatkan sabagai bahan alami pembersih dan pencerah wajah.
Tak heran jika manfaat beras ini tidak bisa dianggap remeh.
Nah beras ternyata juga bisa mencegah karat.
Khususnya karat pada perkakas atau peralatan rumah tangga.
Mengapa perkakas berkarat? Cukup sederhana.
Peralatan berkarat saat terkena kelembapan, yang berarti bahwa di tempat yang lembab, peralatan tersebut hampir selalu dalam bahaya.
Untuk memerangi karat, masukkan sedikit beras mentah ke dalam kotak peralatan perkakas, yang akan berfungsi sebagai pengering, menyerap kelembapan dan mencegah perkakas berkarat.
Selain bisa mencegah karat perkakas, beras juga memiliki kegunaan lain loh.