Rahasia Orang Jepang Terbongkar Juga, Ternyata 1 Kebiasaan Makan Ini Bisa Bikin Panjang Umur Sekaligus Awet Muda, Sudah Banyak Buktinya!

By Amelia Pertamasari, Senin, 24 April 2023 | 09:10 WIB
Rahasia orang Jepang untuk awet muda dan panjang umur. (FUN! JAPAN)

Menu makan siangnya dengan nasi digoreng, sup rumput laut wakame. Menu makan malam dengan nasi, chikunzen-ni (sayuran akar yang direbus dengan ayam), tofu dingin, sup miso dengan bayam dan aburaage (irisan tofu goreng).

Untuk menu harian III, ada menu sarapan nasi mackerel kuda kering, bayam komatsuna dengan kerang, kacang manis-gurih, sup miso dengan terong.

Menu makan siang dengan mie digoreng, mitsumame (jelly agar-agar manis) dengan buah-buahan. Menu makan malam dengan nasi, sup krim, sawi putih rebus dengan udang kering dalam kaldu, mentimun dan salad hijiki.

Dalam kandungan makanan menu diet Jepang 1975, konsumsi jus dan minuman bersoda manis relatif rendah.

Dengan kandungan bahan-bahan yang sehat, generasi dengan diet Jepang 1975, terindar jauh dari resiko diabetes, kepikunan, penuaan juga berkembang lambat, dan tubuh mereka juga lebih bugar.

Melansir Seoul Broadcasting System (SBS) pada Mei 2019, 2 tahun lalu, para peneliti merilis sebuah penelitian yang mengamati pola makan orang Jepang dan dampaknya pada tingkat kematian.

Studi kohort, yang berlangsung selama 15 tahun, melibatkan hampir 37.000 pria dan 43.000 wanita berusia 45-75 tahun yang tidak memiliki riwayat kanker, stroke, penyakit jantung iskemik, atau penyakit hati kronis.

Para peneliti mengukur seberapa baik pria dan wanita mematuhi Japanese Food Guide Spinning Top, terlepas dari perbedaan detailnya, spinning top setara dengan piramida makanan Australia.

Studi tersebut menunjukkan bahwa wanita Jepang yang lebih tua mengikuti panduan diet lebih baik daripada kebanyakan pria.

“Individu dengan kepatuhan lebih dekat pada pedoman diet Jepang memiliki risiko kematian yang lebih rendah dari semua penyebab dan penyakit kardiovaskular, terutama penyakit serebrovaskular,” studi menyimpulkan.

Wanita-wanita Jepang juga lebih mungkin bekerja di industri primer, minum teh hijau dan memiliki asupan energi yang lebih tinggi.

Baca Juga: Pantas Orang Korea Panjang Umur dan Awet Muda, Rahasianya Ternyata Cuma Sering Makan Lobak Mentah! Cobain Kalau Mau Dapat Khasiatnya

“Temuan kami menunjukkan bahwa konsumsi energi yang seimbang, biji-bijian, sayuran, buah-buahan, daging, ikan, telur, produk kedelai, produk susu, dan minuman beralkohol dapat berkontribusi pada umur panjang dengan mengurangi risiko kematian, terutama dari penyakit kardiovaskular, di populasi Jepang," studi menyimpulkan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Perempuan Berdaya: "Diet Jepang 1975", Rahasia Panjang Umur Wanita Jepang