Trik Bersihkan Talenan dari Noda Hitam, Digosok Terus Gak Akan Hilang Kalau Lupa Pakai Bahan Ini

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Selasa, 28 Maret 2023 | 11:25 WIB
Noda hitam yang ada di talenan bisa dihilangkan dengan cara mudah ini (thefrugalgirl.com)

SajianSedap.com - Talenan menjadi salah satu alat masak di dapur yang wajib ada.

Bagaimana tidak, benda ini akan kita butuhkan terus menerus.

Talenan akan dipakai untuk mengiris bahan makanan ataupun makanan matang.

Meskipun sering dipakai, sayang sekali kita kurang menjaga kebersihannya.

Tahu-tahu benda ini sudah ada noda hitamnya.

Kalau sudah begini Sase Lovers harus segera membersihkannya ya.

Trik Membersihkan Noda Hitam di Talenan

1. Pakai pemutih

Pemutih adalah disinfektan yang aman untuk digunakan di sekitar makanan jika digunakan dengan benar.

Jadi jangan takut untuk memakainya ya.

Selain itu, pemutih adalah pembunuh jamur yang luar biasa.

Pemutih akan menjaga segala jenis talenan tetap bersih dan bebas dari bakteri.

Baca Juga: Talenan Plastik Bernoda Hitam dan Banyak Goresan? Coba Langsung Gosok dengan 2 Bahan Dapur Ini, Dijamin Bakal Seperti Baru Lagi

Pemutih menjadi bahan yang ampuh untuk menghilangkan noda hitam di talenan

Cara ini bisa berlaku talenan kayu, plastik, atau kaca.

Untuk membersihkan talenan dan menghilangkan jamur sangat mudah.

- Campurkan 1 sdt pemutih ke dalam 2 liter air.

- Celupkan sikat gosok ke dalam campuran.

- Kemudian gosok talenan dengan itu, gerakkan sikat dalam lingkaran kecil untuk mengoleskan larutan ke semua sudut dan celah.  

- Saat membersihkan talenan kayu dengan pemutih dan air, gunakan campuran tersebut dengan hemat.

Tujuannya agar papan tidak jenuh.

Jika jamurnya tidak hilang, coba larutan pemutih dan air yang lebih kuat, yakni dengan perbandingan 50 : 50.

Akan tetapi, jangan membuat campuran lebih kuat ya.

Takaran yang lebih kuat bisa berbahaya ketika talenan akan digunakan untuk mengiris bahan makanan.

Baca Juga: Bersih sampai Ke Dalam, Ternyata Begini Cara Menghilangkan Bau Bekas Daging Di Talenan Kayu, Bisa Pakai Bahan Dapur Ini Biar Bau Lenyap

2. Menggunakan desinfektan alami

Kalau tidak ada pemutih, Sase Lovers masih bisa memanfaatkan bahan lain.

Bahan ini juga gampang ditemui di sekitar rumah kok.

Jika talenan berjamur Anda bis memakai garam dapur dan lemon.

- Taburkan garam kasar, seperti garam laut, ke atas talenan.

- Potong lemon segar menjadi dua dan gunakan untuk mengoleskan garam ke permukaan talenan.

Garam akan mengangkat noda membandel dan jamur kecil dari retakan, lekukan, dan potongan di talenan.

Selain itu lemon akan membuatnya berbau segar.

Nah itu dia cara membersihkan talenna dengan mudah.

Sekarang Sase Lovers bisa mencobanya di rumah.

Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Menghilangkan Noda Hitam pada Talenan

Baca Juga: Talenan Kayu yang Bau Daging Susah Hilang! Mending Coba Tabur Pakai 1 Bumbu Penyedap ini untuk Lenyapkan Baunya Dalam Hitungan Detik