Gak Bikin Was-was, Penderita Diabetes Coba Masak Nasi dengan Cara Seperti Ini, Gula Darah saat Puasa Pasti Terkontrol

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Kamis, 30 Maret 2023 | 18:25 WIB
Memasak nasi dengan cara seperti ini ternyata bisa menurunkan kadar gula darah ()

SajianSedap.com - Di Indonesia banyak sekali orang yang menderita diabetes.

Penyakit ini jika tidak dikontrol bisa menyebabkan berbagai komplikasi lho.

Selain dengan obat, penderita diabetes juga harus punya pola hidup sehat.

Nah yang sering dikhawatirkan adalah gula darah yang naik saat puasa.

Sekarang Anda yang menderita diabetes tak perlu khawatir lagi.

Caranya cukup dengan memasak nasi seperti ini biar gula darah tidak naik.

Cara Memasak Nasi agar Kandungan Gulanya Turun

Tahukah kamu bahwa dalam nasi putih memiliki kadar pati yang tinggi.

Dalam secangkir beras putih mengandung 45 gram karbohidrat dan menghasilkan 206 kalori.

Selain itu di dalam beras, terdapat juga pati yang dapat dicerna dan pati resisten atau tidak dapat dicerna.

Pati yang dapat dicerna inilah yang menghasilkan kalori dan dapat diolah tubuh menjadi energi.

Namun jika berlebihan makan nasi, akan disimpan menjadi gula pada tubuh.

Baca Juga: Sujud Syukur Banget! Dosen IPB Bongkar Cara Masak Nasi Rendah Gula Cuma dengan Tambahkan 1 Bahan Ini Saat Masak Nasi, Ampuh!