Bersih Belum Tentu Bebas Kuman, Begini Cara Membersihkan Talenan Agar Benar-benar Bersih dan Selalu Aman Digunakan

By Amelia Pertamasari, Senin, 22 Mei 2023 | 07:10 WIB
Cara membersihkan talenan dengan benar agar terbebas dari kuman dan bakteri. (The Spruce)

SajianSedap.com - Talenan digunakan sebagai tempat memotong dan menyiapkan makanan.

Jika talenan tidak bersih, ada risiko kontaminasi silang antara bahan makanan yang berbeda.

Bakteri atau kuman dari makanan yang sudah dipotong sebelumnya dapat menempel pada talenan dan menular ke makanan baru yang akan dipotong, menyebabkan risiko infeksi makanan.

Apalagi talenan sering terpapar dengan bahan makanan mentah seperti daging atau ikan yang dapat mengandung bakteri berbahaya seperti Salmonella atau E. coli.

Jika talenan tidak dibersihkan dengan baik, bakteri ini dapat bertahan dan berkembang biak di permukaan talenan, meningkatkan risiko penyebaran bakteri ke makanan atau alat makan lainnya.

Setiap kali Anda menggunakan talenan, direkomendasikan untuk membersihkan talenan kayu dengan air sabun panas sesudahnya.

Kemudian, pastikan untuk mengeringkannya dengan baik menggunakan serbet.

Namun meski setelahnya terlihat bersih, ini belum tentu bebas kuman dan bakteri.

Perlu pembersihan mendalam yang harus dilakukan secara rutin agar kuman dan bakteri mati.

Bagaimana caranya? Simak berikut ini untuk Anda terapkan di rumah.

Cara Merawat Talenan Secara Rutin agar Tetap Bersih

Dilansir Mind Body Green, pakar kebersihan lingkungan dan pendiri The Eco Hub Candice Batista membagikan tips favoritnya untuk membersihkan, mendisinfeksi, dan merawat talenan kayu.

Baca Juga: Kasih Tahu Ibu-ibu se-RT! Talenan yang Sudah Tunjukkan Tanda-tanda Ini Harus Segera Dibuang! Kalau Nekat Masih Pakai Bisa Alami Malapetaka ini