Sehat Tapi Bahaya, Buah Salak Ternyata Tidak Disarankan Dikonsumsi Orang yag Punya Riwayat Ini, Tolong Hati-hati

By Idam Rosyda, Sabtu, 27 Mei 2023 | 07:10 WIB
orang yang tidak boleh makan salah (freepik)

SajianSedap.com - Salak merupakan salah satu buah tropis yang banyak tumbuh di Indonesia.

Dengan ciri khas kulitnya yang seperti sisik ular, buah salak jadi salah satu oleh-oleh khas di beberapa daerah.

Sebut saja salak dari Bali atau dari daerah Sleman, Yogyakarta yang terkenal dengan salak pondohnya.

Dengan ciri khas teksturnya yang renyah dan rasanya yang sedikit sepat, salah tetap jadi primadona.

Bahkan salak juga sering diolah menjadi keripik loh.

Salak pun memiliki beberapa manfaat kesehatan.

Melansir dari Med India, manfaat buah salak untuk kesehatan yang penting diketahui:

Manfaat Salak

1. Menjaga kesehatan mata

Salah satu manfaat buah salak yang penting untuk diketahui di antaranya adalah baik untuk menjaga kesehatan mata.

Hal tersebut dikarenakan buah salak mengandung antioksidan yang dapat membantu juga menyembuhkan cacat mata seperti rabun dekat.

2. Meredakan diare

Buah salak juga sangat bermanfaat untuk meredakan diare atau gangguan pencernaan lainnya.

Pasalnya, buah salak mengandung banyak serat dan vitamin yang mampu melancarkan sistem pencernaan serta dapat mengatasi gejala sakit perut, seperti kembung, buang air besar tidak terartu dan lain-lain.

Baca Juga: Jangan Sembarangan! Orang dengan 3 Kondisi ini Dilarang Keras Makan Pare Karena Efek Sampingnya Mengerikan untuk Tubuh

3. Menjaga kesehatan jantung

 Mengkonsumsi buah salak juga sangat baik untuk kesehatan jantung.

Buah salak kaya akan potaisum yang membuat jantung dapat lebih sehat.

Selain itu, jumlah antioksidan dan mineral yang melimpah dalam buah salak mampu menjaga sistem kardiovaskular berfungsi dengan baik.

Namun ada beberapa kondisi kesehatan seseorang yang tidak boleh mengonsumsi buah satu ini.

Orang yang Tidak Boleh Makan Salak

1. Penderita maag

Kandungan buah salak ternyata bisa membuat perut luka saat terlalu banyak mengonsumsinya.

orang yang tidak boleh makan salak

Seseorang yang menderita penyakit maag pun tidak baik atau tidak dianjurkan untuk mengkonsumsi buah ini.

2. Penderita konstipasi

Kandungan seratnya yang tinggi membuat buah satu ini tidak direkomendasikan bagi penderita konstipasi atau susah buang air besar.

Namun sebaliknya, seseorang yang tengah diare justru dianjurkan mengonsumsi salak.

3. Penderita ulkus perut

Jika seseorang memiliki ulkus atau luka di perut sebaiknya memang menghindari konsumsi buah ini.

Konsumsi buah ini pada penderita ulkus lambung bisa menyebabkan kondisi luka bertambah parah.

Baca Juga: Yang Suka Makan Pisang Tolong Hati-hati, Orang yang Punya Kondisi Ini Baiknya Stop Mengonsumsinya Sementara

4. Penderita tipus

Penderita tipus sebaiknya berhati-hati dan justru jangan sampai mengonsumsi salak.

Kandungannya rupanya bisa membuat kondisi tipus bisa bertambah parah.

Ternyata, selain sehat salak juga menjadi pantangan bagi beberapa orang ya.

Jadi, jika Anda memiliki beberapa kondisi di atas, hindari makan salak meskipun sangat menginginkannya.

Masih banyak buah lezat lainnya yang bisa dikonsumsi selain salak tersebut.

Artikel ini telah tayang di TribunLampung.co.id dengan judul Bisa Bahaya! Hindari Makan Salak Jika Alami 4 Kondisi Ini

Baca Juga: Sebelum Pergi Beli Baru, Cek Kondisi Rice Cooker Lama Lewat 6 Hal Ini Agar Tahu Kapan Benar-benar Harus Diganti