Pantas Kentang Goreng McD Tetap Bisa Renyah Walau Sudah Dingin, Ternyata Pakai Trik ini Supaya Tidak Gampang Lembek

By Raka, Jumat, 9 Juni 2023 | 15:40 WIB
Cara masak kentang goreng yang renyahnya bisa tahan lama (Tasting Table)

SajianSedap.com - Siapa yang melewatkan kalau ada kentang goreng di meja makan.

Bahkan kentang goreng kerap jadi teman makan nonton bersama keluarga.

Salah satu yang enak adalah milik McD.

Apalagi karakter kentang goreng McD adalah bisa tetap renyah walau sudah dingin.

Berbeda dengan kita buat sendiri yang justru mudah lembek kalau sudah diletakkan di meja makan.

Agar tidak terulang, tak ada salahnya mencoba trik mudah ini.

Cara Membuat Kentang Goreng Renyah

Untuk membuat kentang goreng yang renyah dan tidak lembek, ada cara mudah yang bisa Anda.

Anda bisa menambahkan tepung maizena atau terigu.

Sebelum digoreng, kentang yang sudah dipotong-potong bisa dilumurkan dengan tepung terigu atau maizena, atau bisa juga campuran keduanya.

Tepung yang menempel akan menjaga kerenyahan kentang hingga nanti setelah dingin.

Usahakan saat menamburkan tepung, kentang dalam kondisi tidak basah.

Baca Juga: Resep Kentang Goreng Isi, Camilan Serba Kentang yang Enak Dan Bikin Kenyang