SajianSedap.com - Resep Pangsit Ayam Goreng, camilan renyah dan mudah dibuat ini bisa bikin kita terpaku dengan rasanya begitu mencicipinya.
Apalagi ketika camilan praktis ini dicocol dengan mayones, bikin kita langsung berdecak kagum dan susah move on dari rasanya.
Penasaran dengan kenikmatan dari camilan simple yang renyah ini? Langsung saja hadirkan untuk jadi camilan seru di akhir pekan.
Waktu: 30 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:25 buah kulit pangsit siap pakai, bagi 2 bagian150 gram ayam, dicincang kasar100 gram bangkuang, dipotong kotak kecil1 siung bawang putih, dihaluskan2 batang seledri, diiris halus1 sendok makan maizena1 sendok teh garam1/8 sendok teh merica bubuk2 sendok teh gula pasir
Bahan Mayones(aduk Rata):100 gram mayones1 sendok makan kental manis1 sendok teh air jeruk nipis1/4 sendok teh garam1/8 sendok teh merica bubuk
Cara Membuat Pangsit Ayam Goreng:
1. Campur ayam, bangkuang, bawang putih, seledri, maizena, garam, gula, dan merica bubuk. Aduk rata.
2. Ambil selembar kulit pangsit. Sendokkan campuran ayam. Gulung. Rekatkan dengan air.
3. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang hingga matang.
4. Sajikan bersama coretan mayones.