Di Indonesia Banyak Tumbuh di Pinggir Jalan, Buah Ini Jadi Rebutan Orang Luar Negeri dengan Harga Ratusan Ribu karena Khasiatnya, Kok Bisa?

By Amelia Pertamasari, Senin, 14 Agustus 2023 | 15:40 WIB
Manfaat buah ciplukan untuk kesehatan. (Kompasiana)

Kandungan Buah Ciplukan

Melansir buku Ragam dan Khasiat Tanaman Obat (2008) oleh Hieronymus Budi Santoso, tanaman ciplukan memiliki zat yang bermanfaat untuk kesehatan, antara lain sebagai berikut.

Deretan zat dan senyawa dari kandungan buah ciplukan tersebut membuat tanaman ini dipercaya dapat mengatasi berbagai gangguan kesehatan.

Manfaat Buah Ciplukan Untuk Kesehatan

Berikut ini manfaat kesehatan dari buah ciplukan yang bisa diperoleh dengan mengonsumsinya.

1. Hipertensi

Ekstrak ciplukan dapat dimanfaatkan untuk mengatasi tekanan darah tinggi (hipertensi).

Cara mengolah ciplukan untuk hipertensi, sediakan lima gram ciplukan kering dan rebus dalam 110 mililiter air.

Tunggu rebusan selama 10-15 menit, sambil sesekali diaduk. Lalu saring, tunggu sampai dingin, baru minum dua kali sehari.

Perhatikan, air rebusan ciplukan tidak boleh diminum setelah 24 jam karena sudah rusak.

2. Diabetes

Untuk mengobati kencing manis, rebus 10 gram ciplukan kering dalam 400 mililiter air.

Tunggu rebusan selama 10-15 menit, sambil sesekali diaduk. Lalu saring, tunggu sampai dingin, baru minum dua kali sehari.

3. Batu ginjal

Ciplukan juga dimanfaatkan untuk mengatasi penyakit batu ginjal.

Baca Juga: Dijual Murah, Siapa Sangka Buah Sukun Bisa Obati Penyakit yang Sering Diidap Bapak-bapak Ini, Mujarab Banget

Melansir buku Ahli Atasi Kolesterol, Hipertensi, Diabetes (2016) oleh Trubus, kandungan antibakteri dalam ciplukan dapat meluruhkan endapan kalsium dalam ginjal.