Rezekinya Gacor Mendadak, Rahasianya Cuma Pelihara 10 Ikan Hias Ini di Rumah, Kata Feng Shui Bisa Bawa Keberuntungan!

By Ulfa, Sabtu, 26 Agustus 2023 | 14:40 WIB
Ikan hias (Quang Nguyen Vinh)

SajianSedap.com - Merawat ikan di rumah bukan lagi hal yang aneh.

Bahkan ikan ini bisa jadi dekorasi yang bisa menambah cantik ruangan kita.

Kita bisa merawatnya di akuarium ataupun membuat kolam ikan buatan di rumah.

Tapi daripada cuma dapat estetikanya, kita juga bisa dapat keberuntungan dengan pelihara jenis ikan hias ini, nih.

Ya, menurut feng shui ternyata ada beberapa jenis ikan pembawa keberutungan, loh.

Dikutip dari Magic Bricks via Kompas.com, penempatan kolam ikan di dekat pintu masuk rumah maupun akuarium di dalam rumah dianggap menguntungkan menurut feng shui.

Ini terutama jika kamu memelihara ikan mas koki dan ikan arwana.

Berikut beberapa jenis ikan pembawa keberuntungan menurut feng shui yang dapat kamu pelihara di akuarium atau kolam ikan untuk kesejahteraan keluarga.

10 Jenis Ikan Pembawa Hoki Menurut Feng Shui

1. Ikan arwana

Ikan arwana juga populer disebut sebagai Ikan Naga dan lebih disukai saat ini terkait dengan ide akuarium ikan feng shui.

Menurut feng shui, ikan arwana melambangkan kekayaan, kekuatan, kesehatan dan kebahagiaan.

Karena ikan ini adalah spesies yang terancam punah, harga ikan arwana mahal untuk dibeli dan dipelihara.

Baca Juga: Yang Masih Suka Taruh Bunga di Dalam Kamar Tidur Segera Pindahkan, Seumur Hidup Bakal Nyesel Kalau Tahu Efeknya Menurut Feng Shui