Cuma Ganti Nasi dengan Timun yang Direbus, Setiap Pagi Pasti Jadi Sorotan Orang-orang di Jalan, Ada Apa?

By Raka, Jumat, 25 Agustus 2023 | 10:10 WIB
Khasiat mengonsumsi timun yang direbus (Joy To My Heart)

SajianSedap.com - Semua pasti tahu dengan fungsi dari timun atau mentimun.

Biasanya sayuran ini akan dimakan mentah-mentah untuk makanan pendamping.

Mulai dari pecel lele sampai ayam goreng pasti kerap disajikan dengan timun dan lalapan lainnya.

Mengonsumsi timun juga bisa mendatangkan beragam manfaat.

Bahkan timun juga membantu wajah jadi terlihat lebih mudah.

Tapi pernahkah Sase lovers mengonsumsi timun yang direbus?

Manfaat Mengonsumsi Timun Rebus

Melansir berbagai macam sumber, berikut beberapa manfaat dari mengonsusmi timun yang direbus.

1. Melawan Sel Kanker

Kandungan lariciresinol, pinoresinol, dan secoisolaricisenol pada mentimun dipercaya mampu mencegah berbagai jenis kanker.

2. Mengeluarkan Racun di dalam Tubuh

Dengan mengonsumsi mentimun rebus, maka racun yang ada dalam tubuh keluar.

Racun itu akan keluar secara bersamaan dengan dengan keringat atau urin.

Selain itu, mentimun rebus juga dapat melarutkan batu ginjal.

Baca Juga: Resep Jus Timun Melon Hijau yang Segar Ini Bisa Jadi Cara Ampuh Bikin Kantuk Langsung Hilang