Bukan Cuma Horor, Punya Rumah Dekat Kuburan Disebut Tak Bagus Menurut Fengshui, Bisa Dicegah dengan Pasang Tirai Warna Ini

By Ulfa, Minggu, 3 September 2023 | 11:40 WIB
Menurut Feng shui rumah dekat kuburan tidak baik, kenapa? (Tangkapan layar YouTube.com/ Weka Journal)

SajianSedap.com - Pernahkah kamu lihat rumah dekat kuburan?

Melihatnya saja mungkin sudah membuat kita ngeri.

Belum lagi saat malam hari, rumah dekat kuburan akan terkesan horor dan menakutkan.

Makanya, banyak orang yang tak mau tinggal di rumah yang dekat kuburan, nih.

Tapi ternyat hal ini pun diamini oleh feng shui, loh!

Ya, ternyata menurut fengshui kalau rumah dekat dengan makam ini tak bagus.

Kenapa, ya?

Feng Shui Negatif Rumah Dekat Kuburan 

Dikutip dari laman Feng Shui Manhattan via Komps.com, tinggal di rumah dekat kuburan dianggap sebagai feng shui buruk atau feng shui negatif.

Penyebabnya adalah tanah secara harfiah adalah rumah bagi jasad yang membusuk.

Jadi, secara visual, hal itu bisa menjadi faktor yang mematikan dan 'menyeramkan.'

Namun demikian, mungkin kamu menikmati energi Yin (tenang) yang mengelilingi rumah.

Baca Juga: Pantas Rezeki Seret, Ahli Feng Shui Sebut Pantang Gunakan Kompor Satu Tungku di Rumah, Begini Cara Atasinya Tanpa Harus Beli Baru