Punya Botol Kecap Bekas? Jangan Langsung Dibuang, Mending Dipakai Buat Usir Kecoak, ini Caranya

By Raka, Kamis, 31 Agustus 2023 | 16:25 WIB
Usir kecoak menggunakan botol kecap (Bukalapak dan Istimewa)

SajianSedap.com - Kecoak memang jadi salah satu momok menakutkan.

Serangga yang satu ini bukan cuma bikin geli tapi juga membahayakan kesehatan seisi rumah.

Ditambah lagi hewan yang satu ini kerap muncul di dapur dan kamar mandi.

Biasanya kebanyakan orang akan mengusirnya dengan semprotan serangga

Tapi cara ini juga bisa membahayakan keluarga kalau terlalu banyak digunakan.

Mending gunakan cara sederhana ini agar kecoak tidak balik lagi.

Trik Mengusir Kecoak Tanpa Semprotan Serangga

Nah Anda bisa mengusir kecoak dengan botol kecap.

Mulanya, siapkan botol kaca yang tinggi, silinder dan bermulut kecil seperti botol kecap.

Setelahnya, oleskan sedikit bagian dalam atas botol dengan minyak goreng.

Isilah botol dengan sedikit minuman anggur.

Setelahnya, letakkan botol di tempat kecoa sering muncul.

 Baca Juga: Trik Jitu Usir Kecoak di Dapur Tanpa Disentuh, Coba Taruh 1 Bahan ini di Mangkuk Lalu Diamkan Semalaman, Dijamin Gak Bakal Balik Lagi!