Lalu digoreng sebentar dalam minyak panas.
Tempe mendoan disajikan panas-panas ditemani cabe rawit hijau dan atau sambal kecap manis.
Namun di balik ciri khasnya yang unik, bukan tanpa alasan tempe mendoan digoreng setengah matang, loh.
Alasan tempe mendoan digoreng setengah matang
Melansir dari Kompas.com, dari namanya sendiri "mendoan" berasal dari teknik masaknya.
Dalam bahasa Jawa Banyumas mendo memiliki arti setengah matang.
Maka mendoan adalah asli Banyumas ditilik dari cara membuat dan memasaknya, serta penamaan bahasanya.
Mendoan digoreng setengah matang karena dulunya dibuat sebagai olahan cepat saji.
Hal ini bertujuan untuk mempersingkat waktu pembuatan dan tidak menghabiskan waktu untuk menunggu tempe goreng menjadi sangat kering.
Mendoan muncul bersamaan dengan tempe yang merupakan makanan berbahan baku kedelai yang banyak tumbuh di seputar Asia Tengah wilayah China dan Indocina.
Lalu kedelai dibawa oleh masyarakat Asia Tengah ketika bermigrasi ke tenggara.