5 Ciri-ciri Bakso yang Dilarang untuk Dibeli, No. 2 Sering Dikira Banyak Orang Pakai Daging Sapi Asli

By Raka, Selasa, 19 September 2023 | 12:40 WIB
Ilustrasi bakso yang dilarang untuk dibeli (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Semua pasti suka makan bakso.

Apalagi bakso ditambah dengan saus sambal, sudah pasti langsung bikin siapapun ketagihan.

Walau rasanya enak, kita harus hati-hati saat membeli bakso.

Karena ada oknum pedagang yang kerap memanfaatkan kesempatan menjual dengan bahan kimia.

Salah satu yang membahayakan adalah penambahan boraks dan formalin.

Ciri-ciri Bakso yang Dilarang untuk Dibeli

Boraks merupakan senyawa yang bisa memperbaiki tekstur makanan.

Akhirnya menghasilkan rupa yang mirip dengan bakso sapi yang menggunakan daging sapi segar.

Sedangkan formalin digunakan untuk membasmi sebagian besar bakteri.

Formalin ini sering digunakan sebagai disinfektan dan juga sebagai bahan pengawet.

Dua senyawa kimia itu sering disalahgunakan sebagian oknum untuk memperpanjang umur bakso.

Maka penting mengetahui tanda atau ciri-ciri bakso menggunakan formalin.

Baca Juga: Untung Tadi Pagi Ganti Nasi dengan Taoge yang Direbus, Cuma Modal Rp 2 Ribu Bisa Bebas dari Tagihan Rumah Sakit

"Bakso mengandung formalin/boraks cenderung kenyal ketika digigit."

"Sedangkan bakso asli daging sapi akan terasa garing ketika digigit," kata Robby W, Marketing Manager PT. Sumber Prima Anugrah Abadi (Bakso Sumber Selera) dalam keterangannya secara tertulis.

Di samping itu, ada ciri-ciri lain yang bisa mempermudah mengidentifikasi bakso yang mengandung senyawa kimiatersebut.

Ciri bakso dengan boraks antara lain tekstur lebih kenyal, warna lebih putih, aroma kurang alami, memantul bila dijatuhkan, dan tak lengket.

Lain halnya pertanda bakso yang mengandung formalin, antara lain baksonya tak mudah hancur, awet lebih tiga hari, tak lengket, dan lalat enggan hinggap.

Bakso dengan Daging Babi

Selain boraks, ada juga pedagang mengelabui pembeli dengan membuat bakso dari daging babi.

Pasalnya, daging babi punya harga jauh lebih murah ketimbang daging sapi.

Kita pun bisa, lo, mengetahui bakso dengan daging babi dari ciri-cirinya.

Bakso dengan bahan daging babi memiliki tekstur yang lembut tetapi berminyak.

Karena kadar lemak pada daging babi sangat tinggi, otomatis bakso dengan bahan daging babi mengandung banyak minyak.

Hal ini dapat diketahui jika Anda membelah bakso menjadi dua bagian.

Baca Juga: Rahasia Dapur Terbongkar! Ini Rahasia Membuat Bakso Goreng Agar Tak Kempis, WAJIB Tambahkan 1 Bahan ini ke Adonan

Bakso dengan bahan daging babi memiliki warna yang pucat.

Memang pada dasarnya daging babi memiliki warna yang sedikit putih.

Berbeda jauh dengan daging sapi yang memiliki warna daging sangat merah.

Dalam segi aroma, bakso dengan bahan daging babi memiliki aroma seperti bakso dengan bahan daging tikus.

Namun bakso dengan bahan daging tikus memiliki aroma yang lebih amis dibanding dengan bakso berbahan daging babi.

Jadi sebelum membeli harus jeli memperhatikan hal-hal di atas ya Sase lovers.

 Baca Juga: Selalu Dipegang Tukang Bakso, Satu Bahan ini Bisa Ampuh Rontokkan Noda Cokelat di Kloset Duduk dalam Hitungan Menit!