SajianSedap.com - Siapa yang menolak kalau ditawari gorengan.
Semua pasti memiliki gorengan favoritnya masing-masing.
Mulai bakwan, tempe, sampai singkong goreng.
Singkong goreng memang kalah tenar ketimbang dua gorengan lainnya.
Tapi justru singkong yang bisa membuat kita jadi lebih kenyang.
Kandungan dalam singkong mampu menggantikan nasi agar perut terasa lebih berisi.
Yang sering jadi sorotan adalah singkong buatan pedagang begitu merekah sempurna sehingga menarik minat konsumen.
Sebenarnya itu tidak sulit, asalkan melakukan 4 hal berikut.
Trik Membuat Singkong Merekah Sempurna
Berikut beberapa trik yang bisa dilakukan agar singkong bisa merekah sempurna.
1. Bumbu Singkong Goreng
Agar singkong goreng enak, tambahkan bumbu-bumbu dengan berani.
Jangan hanya menambahkan garam.
Baca Juga: Loh, Singkong dan 3 Makanan Ini Mengandung Sianida, Nomor 2 Sering Jadi Bahan Lumpia
Uleklah bawang putih hingga halus sebagai unsur aroma pada singkong.
Selain bawang putih, tambahkan ketumbar bubuk.
Perbandingannya sebagai berikut:
Untuk 500 gram singkong, kita bisa menambahkan 2 siung bawang putih ulek dan 1 sendok teh ketumbar bubuk.
2. Potong Singkong
Potong-potong singkong dengan ukuran yang pas untuk dipegang.
Ukuran 3 cm merupakan ukuran yang pas.
3. Goreng sampai Setengah Matang, Lalu Rendam dalam Air Es
Goreng dulu singkong dalam minyak panas sampai setengah matang.
Setelahnya, segera angkat dan rendam dalam air es.
Air es harus betul-betul dingin dan diberi potongan es batu sehingga suhunya tidak berubah begitu dimasukkan singkong yang panas.
Jika singkong belum dibumbui sebelumnya, air es boleh diberi bawang putih, ketumbar, baking powder, dan garam.
Rendam sampai singkong juga menjadi dingin.
4. Goreng Kembali dalam Minyak Panas
Setelah singkong jadi dingin, singkong siap dimatangkan kembali dalam minyak panas.
Nah, perubahan temperatur yang tiba-tiba itu membuat singkong jadi merekah dan garing.
Hasilnya, singkong jadi empuk seperti buatan pedagang gorengan.
Baca Juga: Resep Cup Singkong Bola-Bola Daging, Kudapan Dari Singkong yang Mampu Memukau Semua Orang