Kenalkan Pembagian Tugas Keperawatan pada Si Kecil Sedini Mungkin Sebagai Basic Life Skill yang Kelak Menuai Segudang Manfaat

By Intan Yusan S, Senin, 30 Oktober 2023 | 16:20 WIB
Ajari si kecil basic life skill atau kerja keperawatan sejak dini. ()

SajianSedap.comPekerjaan domestik seperti memasak, menyapu, mencuci, mengepel, membereskan rumah merupakan bentuk kerja keperawatan yang kerap disepelekan.

Bahkan, stigma bahwa kerja keperawatan tidak bernilai produktif, masih sering kita dengar.

Masih banyak pula anggapan, kerja keperawatan kerap dipandang sebagai kewajiban yang melekat pada perempuan.

Sejatinya, kerja keperawatan merupakan basic life skill yang dibutuhkan setiap orang tanpa memandang jenis kelamin.

Untuk menggaungkan kembali pentingnya berperan sama dalam kerja keperawatan terhadap semua anggota keluarga, Nova dan Nakita bersama International Labour Organization (ILO) menginisiasi webinarMelatih Anak Laki-Laki & Anak Perempuan untuk Memiliki Soft Skills Peran Perawatan Sejak Dini.

Webinar ini bertujuan menyampaikan informasi kepada masyarakat mengenai care working dan pentingnya mengetahui kerja perawatan atau care work.

Dilaksanakan pada 27 Oktober 2023 lalu, webinar ini sekaligus untuk menyambut momentum International Day of Care and Support yang jatuh setiap 29 Oktober.

Baca Juga: Mudah Ditiru, Resep Nugget Makaroni Ini Bisa Banget Kita Buat Sendiri dan Pasti Jadi Favorit Si Kecil

Baca Juga: Resep Kentang Bulat Goreng, Snack Praktis dan Gurih Favorit Seisi Rumah

ILO KENALKAN 5 KERANGKA (RECOGNIZE, REDUCE, REDISTRIBUTE, REWARD, REPRESENTATION)

Dengan semangat #merawatbersama, kerja keperawatan kian ringan jika dimulai dari memahami dan mengimplementasikan kerangka 5R (Recognize, Reduce, Redistribute, Reward, Representation) dari ILO, agar kerja perawatan bisa semakin dihargai.

Webinar ini mengundang 3 narasumber yang memaparkan pentingnya kerja keperawatan.

ILO diwakili oleh Early Dewi Nuriana selaku National Project Officer on HIV/AIDS and Care Economy ILO.