Cara Membersihkan Ikan Bandeng Sebelum DImasak Presto, Bagian Ini Harus Dibuang Agar Hasilnya Enak dan Tak Pahit

By Amelia Pertamasari, Sabtu, 11 November 2023 | 09:40 WIB
Cara membersihkan ikan bandeng sebelum masak presto. (Kolase Google)

SajianSedap.com - Ikan Bandeng merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang banyak digemari masyarakat.

Ikan yang dalam bahasa inggris disebut milkfish ini populer di Indonesia karena harganya terjangkau dan rasanya nikmat.

Salah satu olahannya yang cukup populer adalah bandeng presto. Olahan ikan yang dimasak dengan panci presto sampai tulangnya cukup lembut di konsumsi.

Makanan ini populer sebagai oleh-oleh khas yang diburu dari kota Semarang.

Namun untuk membuatnya sendiri di rumah pun cukuplah mudah.

Tak hanya cara memasak, hal lain yang perlu diperhatikan adalah bagaimana membersihkannya dengan benar sebelum dimasak agar hasilnya bisa nikmat.

Beberapa bagian ikan bandeng perlu dibuang dengan benar, sama seperti jenis ikan lainnya, agar rasanya lezat.

Seperti apa caranya?

Simak berikut ini jika Anda berencana membuat bandeng presto di rumah.

Cara Membersihkan Ikan Bandeng Sebelum Masak Presto

Ikan bandeng adalah ikan air payau, tidak menutup kemungkinan adanya pasir atau lumpur yang terbawa.

Jadi, mengutip dari buku “Petunjuk Praktis Membuat Bandeng Presto” (2007) karya Neni Suhaeni terbitan Penerbit Nuansa, berikut ini langkah-langkah membersihkan ikan bandeng yang bisa kamu coba ikuti.

Baca Juga: 4 Cara Ampuh Membersihkan Sisik Ikan Tanpa Menyisakan Bau Amis, Cara Pertama Sudah Dilupakan Ibu-ibu

1. Letakkan ikan di atas talenan

Kamu harus menggunakan talenan untuk membelah dan membersihkan badan ikan. Gunakan talenan yang cukup tebal. Hindari penggunaan talenan yang terlalu tipis.

2. Sayat bandeng pada bagian pelindung insang

Siapkan pisau yang tajam, lalu sayat bagian pelindung insang dan lakukan hal tersebut pada kedua sisi ikan bandeng.

Jika ingin membuat bandeng presto, sebaiknya kepala ikan tidak perlu dipotong.

3. Potong bagian insang ikan bandeng

Setelah pelindung insang sudah tersayat, posisikan ujung pisau kamu di bagian bawah pelindung insang.

Mulailah potong bagian insang dan tarik keluar bagian membran yang letaknya berada di belakang insang beserta isi perut ikan.

4. Bedah bagian perut ikan

Pada tahap ini, bedah perut ikan dari bagian lubang ekor sampai ke bagian kepala ikan.

Hal yang perlu diperhatikan pada langkah ini adalah kamu harus membedah perut ikan dengan perasaan yakin dan jangan setengah-setengah.

5. Tarik keluar insang

Setelah berhasil membedah perut ikan bandeng, masukkan jari kamu ke bawah insang, lalu tarik insang beserta isi perut ikan.

Kamu bisa buang bagian isi perut ikan karena tidak akan dipakai dalam proses memasak. Kotoran ikan sebaiknya dibuang pada tempat sampah yang kedap air dan tertutup.

6. Cuci bersih ikan bandeng

Setelah semua bagian isi perut dikeluarkan dan dibuang, cuci bersih ikan bandeng sampai darah dan lendirnya hilang.

Kemudian, tiriskan dan ikan bandeng sudah siap untuk diolah.

Baca Juga: Meskipun Menu Harian, Keluarga Jadi #SukaIkan Kalau Resep Ikan Selar Goreng Cabai Ini Menu Harian

Manfaat Mengonsumsi Ikan Bandeng untuk Kesehatan

Mengonsumsi ikan bandeng secara rutin akan membantu perkembangan otak dan memori pada anak.

Hal ini disebabkan oleh kandungan asam lemak omega-3. Sebagai hasilnya, anak akan lebih sehat dan lebih pintar.

Ini masih merupakan manfaat dari asam lemak omega-3 di dalam ikan bandeng. Kandungan ini bisa mencegah penyakit jantung dan mengontrol kolesterol.

Selain itu, kandungan potasium dalam ikan ini baik untuk pembuluh darah. Kecukupan kebutuhan potasium harian akan membantu menurunkan tekanan darah tinggi dan mencegah serangan jantung.

Lalu kalsium di dalam ikan bandeng presto sangat tinggi karena tulang dan duri ikan ini termasuk bagian yang kita makan.

Kalsium adalah zat yang penting untuk menjaga kesehatan tulang dan bisa mencegah osteoporosis.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 7 Langkah Membersihkan Ikan Bandeng, Perhatikan Sebelum Masak Presto

Baca Juga: Siap-siap Denda Rp 250 Juta Jika Nekat Tangkap, Ini Dia 3 Fakta Ikan Belida, Bahan Baku Pempek yang Kian Langka