Pantas Belum Setahun Dipakai Sudah Rusak, Wajan Teflon Jangan Dipakai Masak Makanan Ini Kalau Tak Mau Permukaannya Terkelupas, Harus Catat!

By Amelia Pertamasari, Selasa, 21 November 2023 | 12:10 WIB
Kesalahan menggunakan teflon yang membuat jadi terkelupas. (Kompas)

Seiring waktu, residu ini akan sangat sulit dihilangkan, berpotensi membuat peralatan masakmu tidak berguna.

Jika harus menggunakan semprotan masak, gunakan yang hanya mengandung minyak.

Sebagai alternatif, setengah sendok teh minyak zaitun atau lemak lainnya dapat membantu proses memasak.

Juga untuk mencegah pengelupasan lapisan anti lengket teflon hindari menggunakan peralatan masak logam.

Lapisan anti lengket pada wajan terbuat dari senyawa polytetrafluoroethylene atau PTFE, yang sering disebut teflon.

Bahan ini adalah polimer yang tidak sekeras logam.

Oleh karena itu, untuk menjaga agar lapisan anti lengket tetap utuh, penting untuk menghindari penggunaan alat masak seperti penjempit, spatula, sendok, dan sebagainya dari bahan logam.

Untuk mencegah kerusakan pada wajan anti lengket saat memasak, gantilah dengan alat masak berbahan kayu atau silikon tahan panas tinggi.

Hindari menggores bagian bawah wajan anti lengket milikmu saat menyajikan makan dengan memindahkan makanan ke piring saji dengan spatula silikon.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 10 Kebiasaan yang Dapat Merusak Wajan Anti Lengket

Baca Juga: Pantas Dari Dulu Gak Pernah Beli Wajan Teflon, Rahasia Mertua Pakai Wajan Stainless Steel Bisa Anti Lengket Ternyata Cuma Lakukan 1 Trik Ini