Harganya Murah Tapi Jarang Dilirik, Sayur Hijau Ini Bisa Bikin Tubuh Jauh dari Penyakit Kronis yang Ditakuti Sejuta Umat, Sudah Tahu?

By Amelia Pertamasari, Jumat, 24 November 2023 | 19:10 WIB
Manfaat selada air untuk kesehatan. (InfoTel.ca)

1. Kaya akan vitamin K

Dilansir dalam Healthline, dalam 34 gram selada air terdapat 100% RDI untuk vitamin K, yang mana vitamin K diperlukan untuk pembekuan darah dan kesehatan tulang.

Vitamin K yang terdapat dalam selada air bisa membantu pembentukan jaringan tulang agar tidak mudah keropos.

Bukan hanya kaya akan vitamin K, selada air juga mengandung mineral penting yang baik untuk tubuh.

2. Melindungi sel rusak akibat radikal bebas

Selada air memiliki kandungan antioksidan yang cukup tinggi.

Kandungan tersebut bisa melindungi sel rusak akibat radikat bebas yang menyebabkan stres oksidatif.

Stres oksidatif bisa memicu beberapa penyakit kronis seperti diabetes dan kanker.

Kandungan antioksidan pada selada air bisa mengurangi stres oksidatif, yang mana bisa menurunkan risiko penyakit.

3. Mencegah jenis kanker tertentu

Selada air kaya akan senyawa fitokimia dan glucosinolates yang diaktifkan menjadi senyawa isothiocynate.

Senyawa isothiocynate bisa melindungi tubuh dari kanker dan menghalangi penyebaran tumor.

Senyawa tersebut bisa mencegah kanker usus besar, paru-paru, dan prostat.

Selain itu, senyawa isothiocynate yang ditemukan dalam selada air juga bisa menekan pertumbuhan sel kanker payudara.

Baca Juga: Coba Rebus 2 Tangkai Daun Kemangi dan Minum Airnya Hangat-hangat, Bakal Ucap Selamat Tinggal pada Obat Pahit Selamanya