Benarkah Susu Sapi Penyebab Kolesterol Naik? Ini Penjelasan Para Ahli

By Ersi PW, Minggu, 10 Desember 2023 | 07:40 WIB
Manfaat susu sapi. (MyMilk)

 

SajianSedap.com - Susu sapi sering dituduh sebagai biang kegemukan dan sumber kolesterol.

Akhirnya, banyak orang jadi takut minum susu sapi.

Padahal, susu sapi adalah minuman sehat. 

Untuk memahami kehawatiran mengenai susu sapi yang ditengarai dapat membuat badan menggemuk dan kolesterol naik, tampaknya perlu mengingat kembali bahwa penyebab kegemukan dan kolesterol adalah pola hidup secara keseluruhan.

Bukan cuma karena 1-2 jenis makanan saja.

Nah, agar lebih jelas, kita cari tahu kandungan gizi susu sapi dengan susu lain yang biasanya dijadikan alternatifnya, misalnya susu kedelai yuk.

Proteinnya Paling Lengkap

Gizi utama susu sapi adalah protein.

Proteinnya tergolong komplet.

Lebih komplet jika dibandingkan susu berbahan nabati, seperti susu kedelai, almond, atau lainnya.

Semua kacang-kacangan pada dasarnya bisa dibuat menjadi susu.

Lemaknya Paling Komplet

Lemak susu sapi juga paling lengkap, dari lemak jenuh (yang biasanya dituduh sebagai biang kolesterol) hingga lemak tak jenuh.

Baca Juga: Waktu Terbaik Minum Susu untuk Menurunkan Berat Badan Ternyata Bukan di Pagi Hari, Jadi Kapan?