Tak Sengaja Tambahkan 1 Bahan Ini Saat Memasak Tumis Kangkung, Belum Ada Semenit Sudah Ludes

By Dwi, Kamis, 7 Desember 2023 | 15:40 WIB
Tips Masak Kangkung Agar Seenak Buatan Warung Seafood (Sajian Sedap)

Hal yang harus kita perhatikan saat membuat tumis kangkung agar seenak buatan pedagang warung seafood adalah proses memasaknya.

Kangkung sendiri merupakan sayuran yang mudah sekali matang.

Cara membuatnya agar tetap renyah sebenarnya gampang, jangan masak terlalu matang.

Kita cukup menumis kangkung seperti biasa saja.

Masak dahulu semua bumbu dan saus sampai matang, kemudian baru kita bisa masukkan kangkung.

Setelah kangkung sudah cukup matang dan tidak keras, segera angkat tumisan kangkung.

Kalau ingin rasanya masih enak banget, sebaiknya kita suguhkan kangkung sesaat setelah dimasak.

Soalnya, kalau kangkung disajikan setelah beberapa saat setelah dimasak, kenikmatannya akan terasa berkurang.

Agar Tumis Kangkung Lebih Enak

Kunci kenikmatan tumisan kangkung yang lain adalah menambahkan bumbu rahasia.

Bumbu rahasianya juga tidak sulit didapat dan pasti selalu ada di dapur kita.

Ya, kunci kenikmatan pada tumisan satu ini adalah bawang putih.

Baca Juga: Hanya 20 Menit, Tiru Cara Ampuh Membuat Resep Tumis Kangkung Tempe yang Enak Dan Bergizi