Cara Menyimpan Tomat yang Sudah Dipotong Agar Tidak Berlendir

By Idam Rosyda, Sabtu, 6 Januari 2024 | 09:25 WIB
cara menyimpan tomat yang sudah dipotong (freepik)

SajianSedap.com - Tomat merupakan salah satu bahan segar yang biasanya sering jadi campuran masakan. 

Jika di Indonesia, tomat lebih sering dijadikan sebagai campuran masakan berkuah. 

Tomat memberikan rasa asam segar yang bisa menambah selera makan. 

Nah tomat ini biasanya sering dipotong sebelum dicampurkan dalam masakan. 

Bagi Anda yang memasak di rumah, terkadang sisa potongan tomat tersisa setelah memasak. 

Jika tidak disimpan dengan tepat, tomat sering jadi sasaran agas atau mrutu. 

Cara Menyimpan Tomat Potong

Akhirnya tomat pun berlendir dan busuk. 

Nah jangan sampai hal ini terus berulang.

Mengutip dari The KitchnAnda mungkin pernah diberi tahu bahwa menyimpan tomat utuh di lemari es adalah hal yang kurang optimal, sehingga membuat tomat menjadi bertepung dan mematikan senyawa perasa di dalamnya.

Namun, sebaiknya simpan tomat potong di lemari es.

Tomat yang dipotong merupakan magnet bagi bakteri dan rentan terhadap pembusukan di luar lemari es, terutama jika dapur Anda berada dalam suhu yang lebih hangat selama musim tomat.

 Baca Juga: Wanginya Tahan 3 Tahun? Begini Cara Menyimpan Teh Agar Rasanya Tidak Berubah dan Bau Tengik