Trik Jitu Mengolah Jamur Kuping yang Tepat Sebelum Dimasak, Seisi Rumah Langsung Ketagihan

By Dwi, Sabtu, 13 Januari 2024 | 10:20 WIB
Cara Mengolah Jamur Kuping Untuk Masakan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Kita pasti sering menambahkan jamur kuping ke dalam aneka masakan seperti sup atau masakan berkuah lainnya?

Jamur kuping berbeda dengan jamur tiram yang lembut, jamur satu ini memiliki tekstur yang renyah dan cocok banget dimasukkan ke dalam sup atau tumisan yang kita buat.

Tetapi, ada dua jenis jamur kuping yang beredar di pasaran.

Ada jamur kuping yang segar dan ada juga jamur kuping yang masih kering.

Meskipun hampir sama penanganannya, kali ini kita akan membahas bagaimana cara mengolah jamur kuping yang kering sebelum dimasukkan ke dalam sup atau masakan berkuah yang kita buat.

Cara Mengolah Jamur Kuping Kering Sebelum Dimasak

1. Mencuci Jamur Di Air Mengalir

Agar kebersihan makanan yang kita buat tetap terjaga, jangan lupa untuk membersihkan jamur kuping terlebih dahulu saat kita mengolahnya.

Tidak perlu terlalu lama, kita cukup membilas jamur kuping di air yang mengalir sambil membersihkan area sela-sela jamur dengan lembut.

2. Rendam Jamur Dengan Air Hangat

Berbeda dengan jamur segar lainnya, jamur kuping yang kering ini perlu direndam dengan air hangat sebelum diolah.

Selain untuk melunakkan, proses merendam ini juga bertujuan untuk mengurangi kotoran pada permukaan jamur.

Caranya cukup mudah kok, cukup siapkan jamur di dalam mangkuk, lalu siram dengan air yang sudah dipanaskan.

Proses perendaman juga tidak butuh waktu yang lama.

Baca Juga: Mari Buat Sendiri Resep Dimsum Ayam Jamur Enak di Rumah untuk Camilan Keluarga