Tradisi Menyediakan 'Nampan Lima Buah' Saat Tahun Baru Imlek di Vietnam, Punya Makna Mendalam

By Amelia Pertamasari, Kamis, 18 Januari 2024 | 19:40 WIB
Nampan lima buah untuk perayaan Imlek di Vietnam. (Scooter Saigon Tours)

SajianSedap.com - Tahun Baru Imlek, juga dikenal sebagai Tahun Baru Cina, dirayakan oleh masyarakat Tionghoa di seluruh dunia.

Perayaan ini tidak hanya dirayakan di China, tetapi juga di berbagai negara di seluruh dunia, terutama di daerah dengan populasi Tionghoa yang signifikan.

Beberapa negara yang merayakan Tahun Baru Imlek juga memiliki tradisi tersendiri untuk merayakan pergantian tahun ini, salah satunya di Vietnam.

Di Vietnam, Tahun Baru Imlek juga dikenal sebagai Tết dan dirayakan bersama keluarga.

Orang Tionghoa di vietnam merayakannya dengan makan bersama keluarga, memakai kostum khas Imlek Vietnam, membagikan amplop merah berisi uang ke kerabat, hingga pergi ke kuil untuk berdoa.

Selain hal itu, salah satu tradisi turun-temurun yang dilakukan oleh orang Tionghoa Vietnam adalah memberikan persembahan kepada leluhur berupa buah-buahan dalam sebuah nampan.

Persembahan ini dinamakan 'nampan lima buah' berisi buah-buahan tertentu dengan filosofi dan makna mendalam.

Lalu apa filosofi dan maknanya?

Simak berikut ini untuk Anda ketahui.

Tradisi Menyediakan 'Nampan Lima Buah'

Dilansir dari vietnamplus, di antara banyak persembahan yang diperlukan untuk menghiasi altar leluhur selama Tahun Baru Imlek, nampan berisi lima buah sangat diperlukan untuk setiap keluarga Vietnam.

Ini merupakan simbol keutuhan hati dan bakti generasi masa kini terhadap nenek moyang dan dewa tanah air.

Baca Juga: Hasilnya Bisa Mirip Buatan Restoran Chinese, Ikuti 5 Trik Ini Saat Membuat Dimsum Untuk Imlek