Tak heran bila nasi kuning ini viral, karena memang cita rasanya perpaduan manis gurih dan pedasnya pas.
Harganya terjangkau, mulai dari RP 13.000.
Jam operasional warung nais ini buka mulai pukul 06.30 dan pukul 11.00 sudah habis!
Jadi, Anda bisa datang lebih awal, ya.
Jenang Gempol Bu Tum
Bagi yang merindukan makan jenang gempol, tempat ini bisa Anda kunjungi.
Iya, namanya Jenang Gempol Bu Tum yang sudah berjualan sejak 1950.
Di Pasar Pathuk, lapak ini selalu ramai pengunjung.
Jenang gempol sendiri terbuat dari bola-bola tepung beras ini cocok disantap setelah sarapan nasi.
Selain jenang, tersedia cincau dan dawet yang sangat unik.
Dawet di sini disajikan dengan warna putih.
Harganya tentu murah, mulai dari Rp 5.000-10.000 per porsinya.
Jam operasional lapak ini buka setiap hari pukul 07.00—10.00 WIB.