Karena itu sering diberikan tambahan bumbu, susu, keju, dan tomat.
Bahan yang bisa ditambahkan ke dalam adonan telur adalah kecap inggris, saus tomat, susu cair atau bubuk,krim, garam, merica, bubuk pala, dan keju.
Bumbu orak-arik
Untuk membuat orak arik telur dasar yang sedap, kita bisa menumis telur dengan bawang merah, bawang putih, cabai merah, daun bawang, seledri, dan tomat.
Tapi, jika kita ingin membuat orak arik telur jadi lebih menggoda, kita bisa bisa menambahkan aneka bahan tambahan lainnya.
Kreasi telur orak-arik
Agar tidak mudah bosan, Sase Lovers bisa olah orak arik telur dengan tambahan sayuran seperti wortel, buncis, dan kapri.
Jika ingin menambahkan unsur daging-dagingan, kita bisa menggunakan bakso, sosis, daging asap, dan daging giling.
Bahan lain yang cocok ditambahkan ke dalam makanan ini adalah soun, jamur, tahu, dan kentang.
Jadi gimana, mudah banget untuk dilakukan di rumah kan?
Telur orak-arik jadi semakin enak, deh disantap.
Semoga bermanfaat!
Selamat mencoba, ya.
Baca Juga: Cara Simpan Sisa Putih Telur Sisa Buat Kue Agar Tetap Segar, Tak Bakal Berbau Busuk