SajianSedap.com - Punya food chopper di rumah?
Food chopper atau pemotong bahan-bahan masakan ini dimaksudkan untuk memudahkan kita menyediakan bahan masakan.
Tinggal dimasukan ke alat, bahan masakan yang akan kita masak akan terpotong dengan halus.
Nah, selayaknya perabot rumah tangga lain, chopper juga perlu diberi perawatan, nih.
Bagaimana tidak, hal tersebut agar alat cacah ini bisa awet dan punya umur pemakaian lebih panjang.
Bukan hanya itu saja, perawatan chopper perlu dilakukan agar terhindar dari jamur dan bau tidak sedap.
Merawat chopper yang umumnya dipakai untuk menggiling makanan terbilang sederhana dan mudah.
5 Tips Merawat Food Chopper
Maka dari itu, yuk simak lima cara merawat chopper di rumah agar tidak cepat rusak seperti melansir dari Tribunshopping.com:
1. Rajin Bersihkan Setelah Dipakai
Merawat chopper perlu dilakukan agar alat dapur satu ini awet dan tahan lama.
Sebagai langkah nyata, pastikan untuk segera membersihkan chopper setelah dipakai.
Dengan rutin membersihkannya, chopper dapat lebih higienis.
Baca Juga: Rekomendasi 3 Mini Chopper Bumbu Dibawah Rp 150 Ribu, Gak Perlu Ribet Nguleg
Bukan hanya itu saja, hal tersebut dapat menghindarkannya dari jamur dan bau tidak sedap.
Lebih lanjut, kondisi chopper yang bersih tentu akan lebih nyaman digunakan.
Sederhana, cukup lap bersih chopper setelah dipakai untuk menghaluskan bahan makanan.
Setelah itu, simpan chopper di tempat yang kering agar terhindar dari kondisi lembab.
Letakkan pula chopper di tempat yang lebih tinggi agar tidak terinjak sehingga membuatnya rusak.
2. Gunakan Mug Chopper Sesuai Takaran
Seperti yang sudah disebutkan, chopper sangat umum dipakai untuk menghaluskan bahan makanan termasuk bumbu dapur.
Selain itu, alat dapur satu ini juga kerap dipakai untuk menggiling daging.
Namun perlu diingat, selalu gunakan mug atau mangkok chopper sesuai takaran.
Hindari terlalu berlebihan mengisinya, atau keawetan chopper bisa jadi korbannya.
Bukan tanpa sebab, pasalnya dibutuhkan kerja keras untuk memproses bahan makanan di luar takaran.
Hal tersebut pada akhirnya dapat mengakibatkan chopper mengalami overheating atau suhu panas berlebih.
Maka dari itu, sesuaikan kembali bahan makanan yang akan diolah dengan chopper.
Jika sesuai, hasil gilingan pun dapat lebih optimal pun mesin chooper juga lebih terlindung dari masalah overheating.
3. Cabut Kabelnya Sesudah Pemakaian
Ada beragam tips lain yang dapat diterapkan agar chopper awet dan tahan lama.
Salah satunya yakni segera membersihkannya setelah dipakai.
Bukan hanya itu saja, lekas cabut kabel chopper bila dirasa tidak dipakai lagi.
Utamanya, hal tersebut demi faktor keamanan pengguna.
Proses membersihkan chopper setelah pemakaian pun dapat lebih mudah bila kabelnya sudah dilepas.
Bila sudah tidak dipakai, segera cabut kabel alat dapur satu ini dan gulung agar rapi.
4. Hindari Menyimpannya di Tempat Lembab
Agar chopper lebih awet, lakukan beberapa perawatan sederhana.
Termasuk memperhatikan tempat menyimpan alat dapur satu ini.
Baca Juga: Puluhan Tahun Awet, Pintu Kayu Bisa Bertahan Lama Kalau Contek 4 Hal ini
Demi masa pakainya yang lebih panjang, hindari menyimpan chopper di tempat lembap.
Hal tersebut karena kelembapan yang terlalu tinggi dapat menyebabkan korosi di beberapa komponen chopper.
Selain itu, kondisi lembab juga mempermudah pertumbuhan jamur.
Hindari juga meletakkan chopper di tempat lembap agar tidak menjadi barang bau tak sedap.
5. Jauhkan dari Jangkauan Anak-anak
Pemakaian chopper erat kaitannya dengan penggunaan mata pisau tajam.
Oleh karenanya, pemakaian chopper sudah seharusnya dijauhkan dari jangkauan anak-anak.
Bukan tanpa sebab, hal tersebut demi menghindari sejumlah hal-hal yang tidak diinginkan.
Menjauhkan chopper dari jangkauan anak-anak juga dapat membuatnya tetap bersih dan tidak rusak.
Opsi terbaik, letakkan chopper di tempat yang kering dan sejuk serta jauh dari jangkauan anak-anak.
Merawat chopper perlu dilakukan demi menjaga keawetan serta kenyamanan dalam pemakaiannya.
Terbilang sederhana, cukup segera bersihkan alat dapur satu ini setelah dipakai.
Beberapa tips lain dalam rangka merawat chopper agar awet dan tahan lama sudah disebutkan di atas. (RamaFitra/Tribunshopping.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunshopping.com dengan judul 5 Tips Merawat Food Chopper agar Awet dan Tahan Lama, Tidak Cukup Hanya Rajin Dibersihkan.