3. Efek buruk untuk ginjal
Dilansir dari laman Netmeds, konsumsi daun pandan relatif aman dan tidak menimbulkan efek samping jika dalam dosis sedang.
Namun, penderita penyakit ginjal sebaiknya tidak mengonsumsi daun pandan dalam bentuk apa pun secara rutin.
Pasalnya, daun ini dapat menyebabkan mual, gangguan pencernaan, serta berpotensi mengganggu kesehatan ginjal.
Selain itu, perlu diingat, produk berupa sari atau pasta daun pandan yang beredar di pasaran mungkin mengandung banyak gula.
Terlebih, makanan penutup dengan rasa pandan dan tambahan pemanis, hanya memberikan sedikit manfaat dari bahan alami ini.
Oleh karena itu, akan lebih baik jika mulai membatasi asupan produk rasa pandan secukupnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Redakan Radang Sendi, Ini 3 Potensi Efek Buruk Daun Pandan bagi Tubuh".