Resep Kreasi Roll Cake Viral dari Yogyakarta, Tak Perlu Antri, Bisa Bikin Sendiri di Rumah!

By Ersi PW, Senin, 11 Maret 2024 | 15:21 WIB
Kreasi roll cake viral di Yogyakarta (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Akhir-akhir ini kreasi roll cake menjadi serbuan warga Yogyakarta.

Terdapat toko rotinyang menjual dengan inovasi roll cake yang dibuat.

Semenjak viral, banyak warganet yang datang berkunjung dan penasaran dengan rasanya. 

Sampai proses pemesanannya membatasi limit. 

Sehingga Sase Lovers yang ingin mencobanya perlu melakukan pre-order sampai berbulan-bulan.

Nama toko roti tersebut adalah Wahyu Austin Roemah Pastry.

Di sini menawarkan roll cake dengan berbagai varian rasa.

Meski jualannya hanya mengandalkan rumah, toko roti ini tak menyediakan sistem langsung beli, pengunjung disarankan untuk memesan terlebih dahulu. 

Ragam aneka cake, pastry hingga roll cakenya pun berlaku sama.

Terutama roll cakenya yang viral.

Pembeki perlu antre dari pagi, ikut jastip, ataupun pre-order terlebih dahulu karena stok yang mereka sediakan terbatas.

Baca Juga: Resep Moka Polkadot Roll Cake Enak, Cake Cantik Dengan Tekstur yang Begitu Lembut

Sedangkan, permintaan pelanggan cukup besar.

Sase Lovers yang mau memesan, toko roti melayani pembelian langsung mulai pukul 09.15 WIB pagi sampai stoknya habis.

Namun, untuk produk lain masih bisa dipesan secara bebas.

Sase Lovers yang jauh dari Yogyakarta dan penasaran ingin mencoba roll cake viral ini, bisa coba sendiri, kok.

Anda bisa menggunakan tape untuk bahan yang ekonomis.

Sajian Sedap akan bocorkan respenya. 

Resep Roll Cake Tape

Untuk 14 Potong

Bahan:

100 gram tape singkong, dilumatkan100 ml santan kental dari 1/4 butir kelapa 6 kuning telur 25 gram gula pasir halus 50 gram minyak goreng 100 gram tepung terigu protein rendah 1/2 sendok teh baking powder 7 putih telur 1/2 sendok teh garam 75 gram gula pasir halus

Bahan Olesan:

75 gram buttercream

Cara membuat:

- Blender santan dengan tape. Sisihkan. Kocok kuning telur dan gula pasir halus sampai kental. Tambahkan blenderan tape dan minyak goreng sambil diaduk rata. - Masukkan tepung terigu dan baking powder yang sudah diayak sambil diaduk perlahan. Sisihkan.- Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir halus sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.- Tuang ke dalam campuran tepung terigu sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.Tuang adonan ke dalam loyang 28x28x3 cm yang dialas kertas tanpa dioles margarin.- Oven dengan api bawah suhu 170 derajat Celsius 30 menit sampai matang.- Oleskan buttercream. Gulung. Padatkan.

Mau coba membuatnya?

Selamat mencoba, semoga berhasil!

 Baca Juga: Resep Putri Salju Pandan Roll Cake, Bolu Gulung Lembut Dengan Toping Unik