SajianSedap.com - Makanan asin disukai oleh banyak orang karena rasa gurih, asin, atau pedas yang khas.
Kombinasi rasa ini dapat memberikan sensasi yang memuaskan dan membangkitkan selera makan.
Rasa gurih dan asin dapat membuat lidah kita merasa terstimulasi dan memberikan rasa yang memuaskan.
Ada begitu banyak jenis makanan asin yang beragam, mulai dari keripik kentang, keripik sayuran, kacang-kacangan gurih, hingga makanan olahan seperti sosis, daging asap, atau ikan asin.
Sayangnya makanan asin dengan kandungan garam menjadi salah satu penyebab penyakit hipertensi atau tekanan darah tinggi bagi banyak orang di dunia.
Penting untuk mengontrol jumlah asupan makanan asin yang dikonsumsi agar tidak berlebihan.
Utamanya bagi orang yang didiagnosis dengan penyakit hipertensi untuk menghindari banyak makanan tinggi garam atau natrium.
Berikut ini daftar makanan tinggi kandungan garam yang harus dihindari.
Makanan dengan Kandungan Tinggi Garam atau Natrium
Perlu diketahui bahwa pnyakit tekanan darah tinggi atau hipertensi sering disebut sebagai silent killer karena penyakit ini tidak menimbulkan gejala pada awalnya.
Selain itu, penyakit ini dapat mengakibatkan komplikasi penyakit lain seperti penyakit jantung, stroke, dan penyakit ginjal.
Jika seseorang sudah mengetahui ia mengidap atau pernah menderita hipertensi, sebaiknya hindari mengonsumsi berbagai makanan yang bisa menyebabkan hipertensi kambuh.
Jadi dihimpun dari berbagai sumber, berikut makanan yang sebaiknya dihindari oleh pengidap hipertensi agar tidak kambuh kembali: