Gerakan kemanusiaan ABC Dapur MasteRasa tahun ini masih terinspirasi dari kekuatan gerakan komunitas dapur ibu di tengah Masyarakat.
Di mana mereka tak pernah kenal lelah membagi waktu, tenaga, dan cinta bagi sesama dalam wujud masakan special ibu selama Ramadan.
Melalui rangkaian produk ABC yang telah menjadi bagian dari masyarakat Indonesia sejak 1975, keahlian serta jaringan yang dimiliki, perusahaan ingin terus menghadirkan dampak positif yang nyata.
“Lewat ABC Dapur MasteRasa, kami mengajak konsumen setia ABC dan masyarakat luas untuk terus #BerbagiKenikmatan Ramadan bersama ABC di bulan suci Ramadan yang penuh berkah ini,” imbuh Felicia Julian, Marketing, R&D Director.
Tahun ini, ABC kembali bekerja sama dengan Food-bank of Indonesia (FOI) dalam mengkoordinasikan jaringan dapur komunitas ibu dan para relawan.
Mulai dari kegiatan memasak di dapur-dapur komunitas, proses pendistribusian makanan bersama relawan, hingga identifikasi penerima manfaat, monitoring serta evaluasi.
Selama bulan suci Ramadan 1445 Hijriah, sebanyak 120 ABC Dapur MasteRasa bergerak bersama para ibu penggerak yang tersebar di 10 kota di Indonesia.
Mereka menyiapkan dan mendistribusikan paket nikmat Ramadan dalam bentuk makanan untuk Sahur dan buka puasa, kepada total 130.000 penerima manfaat.
Proses pendistribusian makanan berlangsung pada 13 Maret hingga 8 April 2024, melibatkan setidaknya 1.100 anggota komunitas dan relawan.
Dilakukan secara terjadwal, menggunakan 8 unit mobil pangan (food truck) di lebih dari 110 titik distribusi, mencakup 8 provinsi, termasuk Sumatera Selatan, Sumatra Utara, Sulawesi Selatan, Jawa Barat, DIY, Jawa Timur, Banten, dan DKI Jakarta.
Baca Juga: 4 Tips Membuat Soto Ayam yang Segar Enak Buat Berbuka Puasa, Tidak Berminyak dan Bau Langu
Baca Juga: Resep Ati Ampela Penyet Sambal Kacang, Hidangan Super Nikmat untuk Menu Buka Puasa Hari Ini