SajianSedap.com - Kalau bingung mau menghadirkan makanan apa untuk makanan buka puasa hari ini, hadirkan saja Resep Ati Ampela Penyet Sambal Kacang.
Olahan jeroan ayam yang super enak ini bikin nafsu makan keluarga bertambah dan pengen makan terus.
Jangan khawatir, menu sederhana yang sedap ini bisa kita buat dengan mudah.
Waktu: 45 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan:
6 pasang hati ampela, dililit usus
2 lembar daun salam
3 batang serai, ambil putihnya, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
6 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
1000 ml air
2 sendok teh garam
1 sendok teh gula pasir dan minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus:
12 butir bawang merah
5 siung bawang putih
4 butir kemiri, sangrai
2 cm kunyit, bakar
1 sendok teh ketumbar
Sambal Rawit Bawang Putih:
25 gram kacang tanah kulit, digoreng
20 buah cabai rawit merah, digoreng
6 buah cabai merah keriting, digoreng
10 siung bawang putih, digoreng
1 sendok teh terasi, goreng
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula pasir
Bahan Pelengkap:
8 lembar daun selada
1 buah ketimun, potong-potong
4 lonjor kacang panjang, potong-potong
4 lembar kol, potong-potong
Cara Membuat Ati Ampela Penyet Sambal Kacang:
1. Campur air, hati ampela, bumbu halus, daun salam, serai, lengkuas, garam, gula, dan daun jeruk. Rebus sampai meresap dan kering. Angkat. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang.
2. Sambal rawit, tumbuk kasar cabai, bawang merah, bawang putih, dan terasi. Tambahkan kacang, garam, dan gula pasir ulek asal rata.
KOMENTAR