Benarkah Puasa Bisa Menurunkan Darah Tinggi Tanpa Minum Obat? Begini Caranya

By Ersi PW, Sabtu, 30 Maret 2024 | 19:22 WIB
Puasa dapat menurunkan darah tinggi (Dok. Kompacom)

SajianSedap.com - Sering merasakan akit kepala, rasa lelah, mual, sesak nafas, pandangan yang kabur?

Itu mungkin gejala darah tinggi

Hal terburuk penyakit darah tinggi ini adalah stroke sampai kematian pada kondisi berat.

Bagi Anda penderita darah tinggi atau hipertensi, pasti tak bisa jauh-jauh dari obat. 

Namun, saat bulan Ramadan ini, Anda bisa menurunkan darah tinggi dengan berpuasa lo. 

Tetapi harus tetap memperhatikan makanan dan minuman yang dikonsumsi. 

Jangan sampai makanan yang Anda konsumsi selama bulan puasa ini justru menjadi pemicu darah tinggi melonjak saat lebaran nanti. 

Lalu, apa saja yang harus dilakukan? 

Menurunkan Darah Tinggi Saat Berpuasa

Sebuah penelitian yang dilakukan Khyber Medical College di Pakistan menunjukkan bahwa kadar kolesterol, tekanan darah dan gula darah mengalami penurunan karena puasa.

Penelitian ini dilakukan terhadap 24 orang muslim yang berpuasa selama bulan Ramadhan.

Itulah sebabnya berpuasa dianjurkan bagi mereka yang menderita penyakit diabetes, kolesterol tinggi, kegemukan, dan darah tinggi.

Baca Juga: Tanaman Liar yang Sering Dianggap Sebelah Mata Ini Bisa Membuat Pengidap Darah Tinggi Bisa Bernapas Lega, Ada Apa?