Cara Mengatasi Kulkas Berbau Tak Sedap Padahal Kondisinya Bersih, Letakkan Semangkuk Bahan Dapur Ini

By Amelia Pertamasari, Minggu, 31 Maret 2024 | 10:02 WIB
Cara hilangkan bau tak sedap kulkas. (Freepik/bearfotos)

Bisa pula memasukkan baking soda ke stoples dan melubangi tutupnya dengan paku atau masukkan sekotak baking soda yang sudah dibuka ke dalam kulkas.

2. Vanila

Vanila juga ampuh membersihkan kulkas yang berbau sambil menyebarkan aroma harum yang dimiliki bahan ini.

Cara menggunakannya, rendam bola kapas dalam ekstrak vanila, lalu masukkan ke mangkuk, dan taruh di bagian belakang kulkas.

3. Bubuk kopi

Nitrogen dalam kopi dapat menetralkan bau. Karena itu, Anda bisa memanfaarkan ampas kopi untuk menghilangkan bau pada kulkas.

Caranya, sebarkan ampas kopi di atas loyang untuk dikeringkan, kemudian gunakan mangkuk atau wadah antitumpah untuk meletakkan ampas kopi.

4. Jeruk nipis

Jeruk nipis atau lemon tak hanya menghilangkan bau, tapi bisa menyegarkan bagian dalam kulkas.

Caranya, potong-potong lemon, lalu letakkan irisan di atas piring, dan taruh di dala rak kulkas.

Selain buahnya, air lemon juga dapat digunakan untuk merendam beberapa bola kapas seperti metode ekstrak vanila.

5. Oat

Oat adalah penyerap bau alami san menuangkannya ke dalam wadah yang Anda tempatkan di kulkas dapat mengubahnya menjadi penyegar kulkas.

Anda bisa menggunakan oat dengan cara yang sama seperti baking soda atau bubuk kopi.

Baca Juga: Cara Menyimpan Serai, Apakah Harus di Kulkas atau Tidak Agar Tetap Wangi

Info: Tips agar kulkas hemat listrik

Salah satu cara untuk membuat kulkas hemat listrik bisa dengan memberi jarak antara kulkas dengan dinding dan perabot lain di sekitarnya.