SajianSedap.com - Kolak adalah salah satu kudapan tradisional yang selalu hadir saat buka puasa.
Kudapan dengan rasa manis ini bisa kita buat jadi lebih menggoda dengan menambahkan bahan tambahan seperti pacar cina ataupun buah nangka.
Namun kalau sase lovers ingin lebih menyantap kolak yang lebih nikmat, pastinya rasanya harus lebih nendang.
Misalnya seperti rasa manisnya meresap sempurna ke dalam pisang.
Kalau semua bahan pada kolak sudah seperti ini, rasanya pasti akan jadi lebih mantap dan bikin kita susah berhenti menyantapnya.
Lalu pertanyaannya, bagaiman cara membuat kolak pisang agar rasa manisnya meresap sempurna ke dalam?
Mari langsung saja simak tips berikut ini agar tidak penasaran dengan jawabannya.
Tips Membuat Kolak Pisang Agar Manisnya Meresap Sempurna
Ada beberapa hal trik yang bisa kita lakukan kalau ingin kolak pisang jadi lebih nendang rasanya.
1. Masak Dalam Waktu Lama
Kolak adalah bahan makanan yang direbus lama di dalam larutan gula.
Dengan begini, gula punya waktu meresap ke dalam bahan-bahan yang ada di dalamnya.
Jadi pastikan kita menyiapkan kolak tidak mepet dari waktu berbuka.
Baca Juga: Resep Kolak Candil Pandan Suji Ini Mampu Manjakan Lidah Saat Buka Puasa