Resep Kacang Kribo, Inspirasi Camilan Sekaligus Ide Jualan yang Menarik Dicoba

By Dwi, Kamis, 25 April 2024 | 09:00 WIB
Resep Kacang Kribo (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Siapa yang tidak tergoda kalau disajikan Resep Kacang Kribo ini di meja makan?

Camilan sederhana dengan tekstur yang renyah ini bikin kita jadi sulit berhenti begitu mencicipinya.

Selain untuk jadi camilan di rumah, camilan praktis ini bisa juga kita sajikan sebagai ide jualan.

Waktu: 45 Menit

Sajian: 580 Gram

Bahan:250 gr kacang tanah100 gr tepung terigu protein sedang50 gr tepung tapioca½ sdt baking powder500 ml minyak, untuk menggoreng

Bahan Adonan:4 siung bawang putih, haluskan3 bh cabai rawit merah, cincang2 btr telur50 gr gula pasir1 sdt garam

Cara Membuat Resep Kacang Kribo:

1. Adonan, kocok lepas telur dan garam hingga sedikit mengembang. Masukkan gula pasir, bawang putih, dan cabai rawit. Aduk rata Kembali.

2. Masukkan kacang tanah. Aduk rata. Tambahkan tepung terigu, tepung tapioca, dan baking powder sambil diayak. Aduk hingga tercampur rata.

3. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api kecil sambil diaduk sesekali sampai matang. Angkat dan tiriskan.

Untuk Menentukan Harga Satuan:(Berat yang digunakan/berat utuh) x Harga = Harga satuan