Bukan Cuma Untuk Diminum, Cuka Apel Bisa Bikin Wajan Gosong Jadi Kinclong Kembali, Ini Caranya

By Amelia Pertamasari, Rabu, 24 April 2024 | 16:25 WIB
Manfaat cuka apel untuk membersihkan wajan. (Grid)

Setelah mendidih, angkat panci dari kompor dan tambahkan dua sendok makan soda kue ke dalam campuran air dan cuka tersebut.

Biarkan larutan tersebut bekerja selama beberapa saat agar dapat melunakkan kerak atau noda gosong yang sulit dihilangkan.

Setelah itu, Anda bisa menggunakan spon cuci piring untuk menggosok bagian yang terkena kerak atau gosong.

Pastikan untuk membilas panci atau wajan dengan air bersih setelah selesai membersihkannya.

Dengan menggunakan cuka apel, Anda tidak hanya akan menghilangkan kerak dan noda gosong dengan efektif, tetapi juga bisa menghemat waktu dan usaha dalam membersihkan peralatan dapur Anda.

Selain itu, cuka apel juga merupakan alternatif yang ramah lingkungan dan aman digunakan dalam lingkungan rumah tangga.

Jadi, jangan ragu untuk memanfaatkan kekuatan cuka apel dalam membersihkan panci dan wajan Anda yang berkerak atau gosong.

Dengan sedikit usaha dan bahan alami ini, peralatan dapur Anda akan bersih dan siap digunakan kembali dalam waktu singkat.

Selamat mencoba di rumah!

Baca Juga: Tips Agar Wajan Baru Tdak Lengket Saat Dipakai Menggoreng Pertama Kali, Cuci Dulu Pakai Bahan Dapur Ini

Tips menyimpan wajan dan panci

Masing-masing panci dan wajan tentunya memiliki ukuran berbeda. Menumpuk keduanya  akan menyediakan lebih banyak ruang penyimpanan.

Akan tetapi, sebaiknya susun berdasarkan jenis barang.

Misalnya, wajan berukuran besar ditumpuk dengan wajan kecil.

Lalu, panci berukuran besar ditumpuk dengan panci berkuran kecil. Begitu pula dengan jenis wajan dan panci lainnya yang sejenis.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 6 Fungsi Cuka Apel untuk Keperluan Dapur, Jadi Bahan Pembersih Alami

Baca Juga: 4 Trik Agar Nasi Goreng Tidak Lengket di Wajan Seperti Pedagang, Coba Buat untuk Buka Puasa