Kasihan, Orang yang Dilarang Minum Air Dingin Tak Bisa Merasakan 3 Hal Luar Biasa Ini

By Raka, Selasa, 7 Mei 2024 | 17:45 WIB
Manfaat luar biasa dari minum air dingin (healthdigest)

SajianSedap.com - Cuaca panas memang paling nikmat adalah meneguk air dingin.

Diharapkan rasa haus dan dahaga bisa langsung sirna dalam sekejap.

Tak sedikit yang bahkan menyiapkan berbotol-botol air ini di dalam kulkas.

Hanya saja, ternyata ada beberapa kondisi yang melarang seseorang mengonsumsi air dingin.

Terutama yang memiliki masalah pada pencernaan.

Bahkan orang-orang yang tengah sakit sampai dilarang mengonsumsi air ini.

Tersiar juga kabar terkait bahaya dari mengonsumsi air dingin setelah olahraga.

Padahal ada sejumlah manfaat dari mengonsumsi air dingin.

Manfaat Minum Air Dingin

Melansir laman The Health Site, ahli gizi Neha Sanwalka mengatakan sejumlah manfaat yang akan dirasakan tubuh ketika minum air dingin.

1. Mendinginkan suhu tubuh usai olahraga

Usai olahraga suhu tubuh mengalami peningkatan, dan air dingin akan membantu tubuh Anda untuk menurunkan suhu inti tubuh.

Oleh karena itu, kita disarankan minum air dingin usai berolahraga untuk menurunkan suhu tubuh.

Baca Juga: Benarkah Sering Konsumsi Air Dingin Membahayakan Tubuh? Simak Penjelasannya dari Ahli

2. Mengatasi heat stroke

Menurut Neha, minum air dingin selama musim panas baik untuk kesehatan.

Untuk mencukupi cairan tubuh saat cuaca panas, kita disarankan untuk minum air dingin.

Selain itu, cuaca panas bisa membuat suhu tubuh meningkat drastis.

Untuk mengatasi hal itu, sebaiknya kita mengonsumsi air dingin.

3. Membantu menurunkan berat badan

Kunci utama untuk menurunkan berat badan adalah untuk meningkatkan metabolisme untuk membakar lebih banyak kalori.

Menurut Dr Neha, minum air dingin dapat meningkatkan metabolisme yang mempercepat proses pembakaran kalori.

Air dingin ternyata bisa digunakan untuk mengusir tokek dari rumah

Pada dasarnya, agar tubuh tetap terhidrasi kita harus memenuhi cairan tubuh, baik dengan air panas atau air dingin.

Namun, Neha menyarankan agar kita tidak minum air dingin usai mengonsumsi makanan besar.

Hal ini membuat tubuh menghabiskan banyak energi untuk meningkatkan suhunya dan memperlambat proses pencernaan.

Akibatnya, kita mudah mengalami gangguan pencernaan.

Baca Juga: Benarkah Sering Konsumsi Air Dingin Membahayakan Tubuh? Simak Penjelasannya dari Ahli

Neha juga memperingatkan agar kita tidak minum air hangat usai olahraga.

Suhu tubuh kita mengalami peningkatan usai olahraga.

Mengonsumsi air hangat usai olahraga justru membuat peningkatan suhu tubuh semakin drastis.

Saat cuaca panas, kita juga disarankan untuk memilih air dingin karena lebih cepat diserap tubuh.

Baca Juga: 5 Cara Memilih Termos yang Dapat Membuat Air Dingin dan Air Panas Bisa Tahan Lama